Tanggamus, IDN Times - Dua bocah usia sekolah dasar (SD) meninggal dunia akibat tenggelam di kawasan wisata Air Terjun Way Lalaan, Kecamatan Kota Agung Timur, Kabupaten Tanggamus.
Kapolres Tanggamus, AKBP Rahmad Sujatmiko mengonfirmasi ihwal peristiwa nahas tersebut. Insiden itu dialami korban David (9), siswa kelas 3 SD dan Desna (10), siswi kelas 4 SD.
"Keduanya merupakan warga Kabupaten Tanggamus. Mereka sempat diberikan pertolongan pertama oleh warga sebelum dibawa ke rumah sakit, namun nyawanya tidak tertolong,” ujarnya dikonfirmasi, Sabtu (3/1/2026).
