Pemprov Lampung Terima 87 Oksigen Konsentrator untuk Pasien COVID-19

Konsentrator disebar ke Faskes Korem, Biddokes Polda, dan RS

Bandar Lampung, IDN Times - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung menerima bantuan sebanyak 87 unit oksigen konsentrator dari lembaga filantropi, Tanoto Foundation di Mahan Agung, Rumah Dinas Gubernur, Senin (23/8/2021).

Bantuan oksigen konsentrator tersebut bakal didistribusikan ke lima unit fasilitas kesehatan (faskes) Korem, lima unit Biddokkes Polda Lampung, dan 77 unit di berbagai rumah sakit Provinsi Lampung.

"Saya menyampaikan terima kasih kepada Tanoto Faundation. Bantuan ini akan kita alokasikan untuk penanganan pasien COVID-19 di Lampung," ujar Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi.

1. Ajak semua unsur bahu-membahu beri pertolongan dan kontribusi

Pemprov Lampung Terima 87 Oksigen Konsentrator untuk Pasien COVID-19Pemprov Lampung terima bantuan 87 oksigen konsentrator dari Tanoto Foundation (IDN Times/Istimewa)

Selama pandemik, Arinal meminta semua unsur saling bahu-membahu memberikan pertolongan dan kontribusi nyata kepada para masyarakat yang membutuhkan. Pemprov Lampung juga akan terus berupaya memenuhi kebutuhan penanganan COVID-19, salah satunya kebutuhan oksigen.

"Pemprov akan selalu berupaya mengatasi ketersediaan oksigen dan alat penanganan medis lainnya. Kita juga sudah menyiapkan RS Darurat dan Isoter Apung KM Lawit," pungkas Arinal.

Baca Juga: Terima 10 Ton Oksigen, Ini Syarat Dapat Bantuan dari Polda Lampung

2. Selalu berupaya menekankan penyebaran COVID-19

Pemprov Lampung Terima 87 Oksigen Konsentrator untuk Pasien COVID-19Seorang pasien COVID-19 meletakkan kedua tangan di kepalanya (ANTARA FOTO/REUTERS/Baz Ratner)

Arinal juga mengajak kabupaten kota se-Provinsi Lampung agar selalu serius tanpa mengenal waktu untuk menurunkan penyebaran COVID-19 di Sai Bumi Ruwa Jurai.

"Upaya-upaya dan antisipasi harus dilakukan. Kita semua jangan sampai kendur dalam penanganan COVID-19 ini," imbuh dia.

Direktur External Affairs Tanoto Foundation, Ari Gudadi mengatakan, bantuan ini merupakan wujud komitmen pihaknya untuk bersama-sama dan bergotong royong pada penanganan pandemik di Tanah Air.

"Mudah-mudahan ini bermanfaat dan dapat mempercepat penanggulangan bagi para pasien COVID-19," ucap Ari.

3. Oksigen konsentrator bisa digunakan antar pasien COVID-19

Pemprov Lampung Terima 87 Oksigen Konsentrator untuk Pasien COVID-19Pemprov Lampung terima bantuan 87 oksigen konsentrator dari Tanoto Foundation (IDN Times/Istimewa)

Ari mengatakan, oksigen konsentrator sangat mudah digunakan. Jika pasien sudah dinyatakan sembuh, mereka bisa menggunakannya secara bergantian.

"Izinkan kami menyalurkan donasi bantuan ini kepada Pemprov Lampung agar bisa disalurkan kepada rumah sakit yang membutuhkan," tandasnya.

Baca Juga: Hore! Warga Lampung yang Isoman Bisa Dapat Oksigen Gratis

Topik:

  • Deryardli Tiarhendi

Berita Terkini Lainnya