Marinir Sedia 600 Vaksin Gratis Sasar Masyarakat dan Kampus Teknokrat

25 persen peserta vaksinasi dari mahasiswa dan dosen

Bandar Lampung, IDN Times - Sebagai upaya mempercepat terciptanya herd immunity dan pemerataan program vaksinasi bagi masyarakat Provinsi Lampung, Brigade Infanteri (Brigif) 4 Marinir/BS menyalurkan sebanyak 600 dosisi vaksin COVID-19 tahap kedua. Penyaluran di Universitas Teknokrat Indonesia, Kota Bandar Lampung, Senin (9/8/2021).

Kegiatan vaksinasi ini diperuntukkan bagi kelompok peserta dari unsur mahasiswa, dosen, hingga masyarakat sekitar maritim yang terdaftar.

"Jadi hari ini ada masyarakat pelabuhan dan nelayan sekitar Bandar Lampung, yang ikut divaksinasi dosis kedua. Kami juga minta maaf ke masyarakat atas keterlambatan vaksinasi, karena (vaksin) sangat sulit didapat," kata Danbrigif, Kolonel (Mar) Nawawi.

Baca Juga: Hore! Warga Lampung yang Isoman Bisa Dapat Oksigen Gratis

1. Kegiatan vaksinasi terus berlanjut

Marinir Sedia 600 Vaksin Gratis Sasar Masyarakat dan Kampus TeknokratVaksinansi di Universitas Teknokrat Indonesia (IDN Times/Istimewa)

Dalam pelaksanannya, Nawawi mengatakan, pihaknya bakal terus berusaha maksimal menyukseskan program vaksinasi di Tanah Air, khususnya Kota Bandar Lampung.

"Kami juga sudah lakukan lobi ke dinas kesehatan, Korem, hingga Polda. Bahkan kami melakukan pendekatan semua pihak, mulai anggota DPR RI hingga rekan peduli COVID-19 lainnya di Lampung," imbuh dia.

Menurutnya, hal tersebut perlu dilakukan guna pelaksanakan vaksinasi tersebut dapat terus berlanjut. "Harapan kita semua pihak bisa ikut membantu vaksinasi," sambung dia.

2. Diperuntukkan bagi masyarakat terdaftar sebelumnya

Marinir Sedia 600 Vaksin Gratis Sasar Masyarakat dan Kampus Teknokratilustrasi vaksinasi (IDN Times/Herka Yanis).

Disinggung terkait teknis pelaksanaannya, Nawawi menyebut calon peserta vaksinasi hanya perlu membawa kartu tanda penduduk (KTP), kemudian dilanjutkan dengan pengisian screening vaksin didampingi oleh vaksinator.

Kendati demikian, kegiatan ini hanya diperuntukkan bagi masyarakat yang telah terdaftar sesuai pendataan dilakukan sebelumnya.

"Kalau tanggal-tanggal pelaksanakannya akan terus kita laksanakan selagi stok vaksin masih tersedia dan lokasi vaksinasi juga akan berpindah," imbuh dia.

3. Ada 25 persen mahasiswa dan dosen Universitas Teknokrat Indonesia divaksinasi

Marinir Sedia 600 Vaksin Gratis Sasar Masyarakat dan Kampus TeknokratVaksinansi di Universitas Teknokrat Indonesia (IDN Times/Istimewa)

Rektor Universitas Teknokrat Indonesia, M Nasrullah Yusuf menyampaikan, apresiasi kepada jajaran TNI Angkatan Laut. Itu atas terlaksananya program vaksinasi dan mempercayakan pihaknya sebagai penyelenggara kegiatan tersebut.

"Mudah-mudahan kami bisa turut mengampanyekan kepada masyarakat dan pihak terkait, bahwa vaksin ini sangat penting bagi semua masyarakat tanpa terkecuali," imbuh Nasrullah.

Selain itu, ia mengaku sangat berterima kasih. Pasalnya, kurang lebih ada sekitar 25 persen dari mahasiswa dan dosen Universitas Teknokrat Indonesia dapat mengikuti vaksinasi. "Kita berharap ini bisa terus berlanjut dan masyarakat jangan segan-segan untuk divaksin," tandas dia.

Baca Juga: Asyik! Polda Lampung Kembali Terima Bantuan 13,5 Ton Oksigen Cair

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya