Tanggamus, IDN Times - Seorang suami di Kabupaten Tanggamus tega menusuk istrinya sendiri menggunakan pisau dapur hingga korban mengalami luka serius dan harus dibawa ke rumah sakit.
Peristiwa kasus dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) itu terjadi di rumah korban di Kelurahan Kuripan, Kecamatan Kota Agung, Tanggamus, Jumat (30/1/2026) sekitar pukul 07.30 WIB.
"Benar, telah terjadi tindak pidana KDRT yang mengakibatkan korban mengalami luka berat. Korban saat ini sudah mendapatkan perawatan medis di RSUD Batin Mangunang,” ujar Kapolres Tanggamus, AKBP Rahmad Sujatmiko dikonfirmasi, Sabtu (31/1/2026).
