Bandar Lampung, IDN Times - Gedung tertinggi di Lampung Grand Mercure rencananya akan launching November 2023 ini. Mengetahui hal tersebut, Pemerintah Kota Bandar Lampung rupanya telah menargetkan akan memasang sebanyak 4 tapping box sebagai alat pengawas pajak usaha di sana.
Hal ini disampaikan Kepala Sub Bidang Pajak Reklame dan Hiburan Badan Pengelolaan Pajak dan Retribusi Daerah (BPPRD) Kota Bandar Lampung, Arief Natapraja, Minggu (12/11/2023).
“Ya, kita memang sudah merencanakan untuk melakukan pengawasan pajak di sana. Salah satunya adalah dengan memasang 4 buah tapping box sebagai alat pengawas wajib pajak usaha di sana,” katanya.