Melihat Pabrik AQUA Tanggamus, dari Sumber Air Terbaik Terlindungi
Intinya Sih...
- Masyarakat Lampung mengonsumsi air minum dalam kemasan (AMDK) sebagai gaya hidup, dengan AQUA menjadi pilihan utama.
- Pabrik AQUA Tanggamus menggunakan sumber air terbaik yang diproses secara higienis dan ramah lingkungan, serta menjalankan program pelestarian lingkungan.
- Pabrik AQUA Tanggamus mendukung program pemerintah dalam upaya cegah stunting dan melakukan donasi kemanusiaan ke Palestina melalui berbagai lembaga.
Follow IDN Times untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Tanggamus, IDN Times - Mengonsumsi air minum dalam kemasan (AMDK) kini menjadi gaya hidup masyarakat Lampung. Beragam merek AMDK dipasarkan di berbagai kabupaten/kota.
Salah satu merek AMDK terkenal dan jadi pilihan masyarakat adalah AQUA. Di Lampung, ternyata beroperasi Pabrik AQUA berlokasi di Jalan Ir H Juanda Pekon Teba Kecamatan Kota Agung Timur Kabupaten Tanggamus.
IDN Times berkesempatan mengunjungi langsung pabrik tersebut atas undangan Danone Indonesia, Senin (18/12/2023). Berikut ulasannya.
1. Berasal dari sumber air terbaik terlindungi
Kepala Pabrik AQUA Tanggamus Agung Nugroho menjelaskan, AQUA mulai berproduksi di Pekon Teba, Kabupaten Tanggamus sejak 2016. Di pabrik ini seluas 96.063 meter persegi ini memproduksi AQUA kemasan galon, kemasan botol 600 ml, kemasan botol 1500 ml, dan kemasan gelas 220 ml.
Dari mana asal sumber air memproduksi AQUA? Agung mengatakan, kualitas produk AQUA dimulai dari pemanfaatan air berasal dari sumber air terbaik terlindungi yang ada di dalam Pabrik AQUA Tanggamus. Ada tiga sumber air berada di lokasi pabrik ini.
"Sumber air ini diproses secara higienis, dan sekaligus tetap melindungi mineral-mineral alami yang terkandung dalam air. Dari situlah dihasilkan produk AQUA higienis, berkualitas, mengandung mineral alami yang seimbang, dan siap dikonsumsi secara aman oleh masyarakat luas,” imbuhnya.
Baca Juga: Cerita Sukirman, Jual AQUA Melalui AHS Bantu Sejahterakan Keluarga
2. Air dimanfaatkan AQUA selalu diuji dan dipantau
Menurut Agung, untuk menghasilkan air minum dalam kemasan berkualitas tinggi Pabrik AQUA Tanggamus menerapkan konsep ramah lingkungan di semua aspek operasional pabrik. Itu diterapkan di dalam maupun di sekitar pabrik, yang menitikberatkan pada efektivitas dan efisiensi produksi.
"Fokusnya pada upaya penghematan air dan energi, pemanfaatan energi terbarukan, hingga daur ulang limbah. Dari situlah dihasilkan produk air minum dalam kemasan yang selalu terjaga kemurniannya, sehat dan berkualitas yang bermanfaat untuk kesehatan masyarakat luas,” paparnya.
Lebih lanjut disampaikan Agung, air dimanfaatkan AQUA selalu diuji dan dipantau, dari kualitas maupun volumenya, sehingga kualitas air dan keseimbangan alam tetap terjaga. "Air adalah sumber daya yang terbarukan. Oleh karena itu kami perlu menjaga keseimbangan di dalam siklus air, yaitu antara proses pengambilan dan pengisian air kembali,” tambah Agung.
3. Gulirkan program pelestarian lingkungan
Pabrik AQUA Tanggamus tidak hanya sibuk menjalankan kegiatan operasional bisnis semata. Tapi, gencar menjalankan berbagai program pelestarian lingkungan untuk menjaga kualitas dan keseimbangan kuantitas air, bekerjasama dengan berbagai pihak dan berbasis masyarakat.
“Perlindungan sumber daya air yang dijalankan Pabrik AQUA Tanggamus bertujuan untuk menjamin ketersediaan air, kemurnian dan kualitas sumber air, serta menjaga kelestarian sumber daya air,“ tutur Stakeholder Relations Pabrik AQUA Tanggamus Abdul Manaf.
Berbagai upaya telah dilakukan Pabrik AQUA Tanggamus untuk menjaga keberlanjutan alam dan lingkungan. Misalnya, membangun fasilitas air bersih dan sanitasi untuk masyarakat sekitar. Fasilitas itu tetap beroperasi hingga saat ini dan dikelola langsung oleh masyarakat.
"Selain itu Pabrik AQUA Tanggamus juga aktif menjalankan kegiatan konservasi di daerah tangkapan air bekerjasama dengan berbagai pihak dan masyarakat serta membangun taman Kehati di dalam pabrik," ujar Manaf.
Baca Juga: 80 Persen Karyawan AQUA Tanggamus Penduduk Lokal, Ini Kata Pegawainya
4. Dukung program cegah stunting melalui program gizi terintegrasi
Manaf menjelaskan, Pabrik AQUA Tanggamus mendukung program pemerintah dalam upaya cegah stunting melalui pelaksanaan program gizi terintegrasi. Program lainnya dikembangkan adalah pemberdayaan ekonomi masyarakat melalui pengembangan kopi Teba dan kopo Tirto, pertanian ramah lingkungan dan bank sampah.
Corporate Communications Danone Indonesia Michael Liemena menambahkan, Pabrik AQUA Tanggamus akan terus menghadirkan berbagai produk berkualitas, sekaligus bersama berbagai pihak terkait terus menjaga keberlanjutan lingkungan melalui pelaksanaan program-program tanggung jawab sosial lingkungan.
Tentu saja dukungan dan kerja sama dari berbagai pihak menjadikan upaya pelestarian sumber daya air akan semakin berkembang dan memberi manfaat untuk masyarakat luas. “Kami yakin melalui kolaborasi multipihak, kita akan mampu melestarikan sumber daya air dan menjalankan berbagai kegiatan sosial lingkungan dengan baik di kabupaten Tanggamus,” jelasnya.
5. Danone Indonesia serahkan bantuan kemanusiaan ke Palestina Rp3,13 miliar
Danone Indonesia telah menyumbangkan donasi kemanusian ke Palestina sebesar Rp3,13 miliar. Dana itu disalurkan melalui berbagai lembaga.
Rinciannya, melalui Lembaga Zakat Infaq dan Sadaqah Nahdlatul Ulama (LazisNU) sebesar Rp1 miliar; Lembaga Zakat Infaq dan Sadaqah Muhammadiyah (LazisMU) Rp1 miliar, Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Rp500 juta; dan Kedutaan Besar Palestina sebesar Rp630 juta.
Khusus donasi uang tunai Rp630 juta, bersumber dari Karyawan Muslim Danone Indonesia (KARISMA) diserahkan langsung melalui Kedutaan Besar Palestina di Indonesia 5 Desember 2023 lalu.
VP General Secretary Danone Indonesia, Vera Galuh Sugijanto mengatakan, pemberian donasi ini memang dilakukan dengan membawa misi kemanusiaan untuk membantu rakyat Palestina. Pihaknya hadir ke Kedutaan Besar Palestina mewakili Danone Indonesia dan 13 ribu karyawan di Indonesia.
Sebagai perusahaan yang telah berdiri lebih dari 50 tahun di Indonesia, Danone berkomitmen untuk menjadikan bisnis sebagai kekuatan untuk mengalirkan kebaikan kepada masyarakat. Kami berkomitmen tidak hanya menghadirkan kesehatan bagi Indonesia melalui produk yang berkualitas, tetapi juga dapat memberikan dampak positif bagi lingkungan dan juga masyarakat. Dengan ini kami harap bisa meringankan beban saudara-saudara kita yang ada di Palestina," imbuhnya.
6. Berharap bantuan ringankan beban masyarakat di Palestina
Harsa Fardiyan, Ketua KARISMA, mengatakan seluruh anggota KARISMA yang berjumlah 10 ribu orang di seluruh Indonesia ini berhasil mengumpulkan sebanyak Rp130 juta. Ia berharap, bantuan ini dapat membantu meringankan beban masyarakat di Palestina yang menjadi korban konflik Israel-Palestina.
"Kami juga berharap, pada akhirnya rakyat Palestina bisa mendapatkan kehidupan layak seperti yang kita rasakan," ujarnya.
Ahmed Metani, Deputy Ambassador Palestina, selaku penerima donasi Danone Indonesia mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada masyarakat dan pemerintah Indonesia. Indonesia sangat banyak memberikan dukungan kepada warga Palestina.
"Situasi di Palestina seperti yang mungkin anda lihat dari televisi atau sosial media sangatlah mencekam. Semua infrastruktur yang ada di Gaza hancur, begitu pula Rumah Sakit, Universitas dan juga akses terhadap listrik."
Ahmed Metani mengaku senang bukan hanya saat menerima bantuan dan kunjungan, melainkan bentuk dukungan yang diberikan oleh perusahaan tersebut. "Saya sangat senang menerima pihak Danone Indonesia, bukan hanya karena bantuan yang diberikan tetapi juga dukungan dari perusahaan kepada masyarakat di Gaza, Palestina. Sekali lagi saya ucapkan terima kasih," ujarnya.
Baca Juga: Ternyata Ini Rahasia Pengelolaan Sumber Daya Air Danone-AQUA