Jokowi Kunjungi Pesawaran, Bupati Minta Warga Saksikan Secara Virtual

Hindari pelanggaran prokes

Pesawaran, IDN Times - Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona meminta masyarakat kabupaten setempat menahan diri melihat langsung Presiden Joko "Jokowi" Widodo. Presiden dijadwalkan meninjau pelaksanaan vaksinasi COVID-19 di SMP Negeri 1 Kecamatan Gedong Tataan, Pesawaran, Selasa (2/9/2021). 

"Supaya tidak timbul kerumunan. Kami berharap untuk masyarakat Kabupaten Pesawaran dalam menyaksikan kunjungan bapak Presiden agar secara virtual saja, untuk menghindari terjadi pelanggaran prokes, jelasnya saat mendampingi Gubernur Lampung Arinal Djunaidi meninjau langsung lokasi persiapan kegiatan vaksinasi remaja di SMPN 1.

Dendi memastikan segala persiapan dan skema yang akan diterapkan sudah sesuai protokol kesehatan. Ia bersyukur, Pesawaran menjadi salah satu daerah dikunjungi Jokowi saat kunjungan kerja ke Lampung. 

Baca Juga: Joko Widodo ke Lampung, TNI-Polri Siapkan Pengamanan VVIP

1. Tinjau vaksinasi langsung dan virtual

Jokowi Kunjungi Pesawaran, Bupati Minta Warga Saksikan Secara Virtual

Dendi mengatakan, pihaknya mengatur skema pelaksanaan vaksinasi untuk para siswa, sehingga protokol kesehatan dapat tetap terjaga dan vaksinasi dapat berjalan dengan baik.
“Jadi untuk tinjauan pelaksanaan vaksin ini Presiden akan melihat secara langsung di SMPN 1 Pesawaran, sedangkan nanti beliau akan menyapa secara virtual ke lokasi vaksinasi satunya yang ada di SMAN 1 Gedong Tataan,” ujarnya. 

Terkait pengamanan, Kapolres Pesawaran AKBP Vero Aria Radmantyo mengatakan, pihaknya akan mengamankan pada ring dua dan tiga. “Kalau untuk pengamanan pada ring dua dan tiga nanti kita akan berkoordinasi dengan unsur TNI Kodim Lampung Selatan, serta dibantu oleh pihak pemkab ada Satpol PP dan juga dishub,” tuturnya .

“Pengamanan ini kita lakukan baik di titik lokasi kegiatan ataupun rute, kalau untuk personil yang kita turunkan cukup, kalaupun kurang nanti kita bisa minta backup dari Polda Lampung, kalau untuk saat ini anggota kita cukup,” tambahnya

2. Resmikan Bendungan Way Sekampung

Jokowi Kunjungi Pesawaran, Bupati Minta Warga Saksikan Secara VirtualBendungan Way Sekampung. (Dok. BBWS Mesuji Sekampung)

Selain Pesawaran, presiden juga akan meresmikan Bendungan Way Sekampung di Pekon Bumiratu Kecamatan Pagelaran Kabupaten Pringsewu. Pembangunan Bendungan Way Sekampung ini merupakan bagian dari Proyek Strategis Nasional (PSN) sebagaimana disebutkan dalam Peraturan Presiden No.109/2020 tentang Percepatan Pelaksanaan PSN.

Bendungan Way Sekampung memiliki kapasitas tampung 68 juta meter kubik yang akan dimanfaatkan untuk penyediaan air irigasi seluas 72.707 hektare di Daerah Irigasi (DI) Sekampung seluas 55.373 hektare dan menambah areal irigasi di Rumbia Extension seluas 17.334 hektare.

Selain mendukung kebutuhan air irigasi di Provinsi Lampung, Bendungan Way Sekampung yang didesain memiliki luas genangan sebesar 800 hektare ini juga dapat dimanfaatkan sebagai infrastruktur pengendalian banjir di Provinsi Lampung sebesar 185 m³/detik karena terintegrasi dengan Bendungan Batu Tegi dan Bendungan Margatiga.

Bendungan multifungsi ini juga berpotensi sebagai penyedia air baku untuk Kota Bandar Lampung, Kota Metro, dan Kabupaten Lampung Selatan sebesar 2.482 liter/detik, tenaga listrik sebesar 5,4 MW serta menjadi destinasi wisata di Kabupaten Pringsewu.

3. 400 siswa akan divaksinasi di SMA Negeri 2 Bandar Lampung

Jokowi Kunjungi Pesawaran, Bupati Minta Warga Saksikan Secara VirtualIlustrasi sekolah di Provinsi Lampung (IDN Times/Tama Yudha Wiguna)

Presiden juga dijadwalkan meninjau pelaksanaan vaksinasi bagi pelajar di SMA Negeri 2 Bandar Lampung dan di Kecamatan Natar, Kabupaten Lampung Selatan. 

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Lampung, Sulpakar, mengatakan sudah melakukan persiapan maksimal. 

Kepala SMAN 2 Bandar Lampung, Hendra, mengatakan siswa yang menerima vaksin COVID-19 sudah disiapkan sebanyak 400 siswa. Rinciannya, 200 siswa SMAN 2 Bandar Lampung, 100 siswa SMAN 1 Bandar Lampung, dan 100 siswa SMKN 4 Bandar Lampung. Siswa kelas XII menjadi prioritas sasaran penerima vaksin. 

Baca Juga: Datang ke Lampung 2 September, Ini Lokasi Disambangi Jokowi

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya