Bandar Lampung, IDN Times - Potensi sektor pariwisata dan ekonomi kreatif atau parekraf Lampung dinilai sangat besar. Hal itu diungkapkan oleh Ketua Generasi Pesona Indonesia (Genpi) Lampung, Abdul Rohman Wahid saat audiensi dengan Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Provinsi Lampung, Riana Sari Arinal.
Menurut Wahid, menggali potensi parekraf dibutuhkan kolaborasi antara penggerak, warga, pemerintah, dan stakeholder, sektor ini dapat berkontribusi positif bagi perekonomian daerah.
