Bandar Lampung, IDN Times - Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) Provinsi Lampung memprediksi jumlah kunjungan wisatawan selama libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru) mencapai 1,5 hingga 2 juta orang.
Kepala Disparekraf Provinsi Lampung, Bobby Irawan mengatakan, proyeksi tersebut didasarkan pada tren peningkatan kunjungan wisatawan sepanjang 2025 hingga momentum libur akhir tahun.
“Untuk periode Nataru, perkiraan kami sekitar 1,5 sampai 2 juta orang akan berkunjung ke Provinsi Lampung,” ujarnya dimintai keterangan, Senin (22/12/2025).
