Bandar Lampung, IDN Times - Tiga wisatawan meninggal dunia di dua lokasi wisata air Provinsi Lampung selama momentum libur panjang Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru).
Berdasarkan catatan IDN Times, dua bocah sekolah dasar inisial DA (9) dan DS (10) dilaporkan meninggal dunia setelah tenggelam di aliran Air Terjun Way Lalaan, Kecamatan Kota Agun, Kabupaten Tanggamus, Kamis (1/1/2026). Hasil pemeriksaan medis, kedua korban meregang nyawa akibat masuknya air ke paru-paru menyebabkan henti pernapasan.
Kemudian, seorang wisatawan bernama Rizal Wahyudi (29) warga Kabupaten Lampung Utara juga dilaporkan terseret ombak di Pantai Mandiri Sejati, Kecamatan Krui Selatan, Pesisir Barat saat berenang bersama rekan-rekannya, Sabtu (3/1/2026). Ia ditemukan meninggal dunia oleh tim SAR gabungan setelah tiga hari pencarian.
