Bandar Lampung, IDN Times - Satgas Halal Kementerian Agama Provinsi Lampung, Liga Jefriansyah mengatakan hingga Rabu (22/6/2022) pukul 10.57 WIB, pendaftar sertifikasi halal gratis di Provinsi Lampung baru sebanyak 107 usaha.
“Itu yang masuk ke kita. Sedangkan yang sudah kita kirimkan ke komisi fatwa dan saat ini statusmya pengajuan ada 84 pelaku usaha. Sisanya 23 ini sedang dalam proses,” jelasnya.
Ia melanjutkan, untuk sisa kuota tidak dibagi per wilayah, tapi secara nasional. Dari 25.000 kuota, sudah ada 11.671 usaha mendaftar sertifikasi sehingga sisa kuota tersedia saat ini ada 13.329.
“Masih sangat banyak, sehingga kita imbau masyarakat yang ingin melakukan sertifikasi ini segera mendaftar mumpung kuota masih banyak,” ujar Liga