Bandar Lampung, IDN Times - Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Provinsi Lampung, Reihana Wijayanto mengaku bersyukur, usai Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyatakan tidak menemukan kejanggalan dalam Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN).
Ucapan syukur tersebut dilontarkan Kadinkes Reihana saat memberikan sambutan dalam kegiatan melibatkan Dinkes Provinsi Lampung di Novetel Lampung, Kamis (15/6/2023).
"Kalau ketemu sendiri-sendiri agat takut ya pak. Ya, seperti saya alhamdulillah, kemarin viral (disorot soal LHKPN) ya pak, tapi alhamdulillah Allah maha baik," ujar Reihana.
