Lampung Selatan, IDN Times - Pelaksanaan acara tabligh akbar Ijtima Ulama Dunia 2025: "Indonesia Berdoa" di Kota Baru, Kabupaten Lampung Selatan tinggal menghitung hari. Kegiatan berskala internasional ini akan berlangsung pada 28-30 November 2025.
Pantauan IDN Times, Rabu (26/11/2025), sejumlah tenda besar didirikan di atas lahan utama mulai dipadati para jemaah dari berbagai daerah di Indonesia hingga luar negeri. Tenda bertuliskan daerah asal Bangka Belitung, Bengkulu, Sumatera Selatan, Jawa Timur, Jawa Barat, Jawa Tengah, Batam, Sumatera Utara, hingga Sumatera Barat mulai terisi jemaah.
Beberapa jemaah tampak sibuk merapikan perlengkapan, sementara lainnya mengikuti rangkaian ibadah rutin di lokasi pelaksanaan di kawasan Kota Baru.
