Bandar Lampung, IDN Times - Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana mengatakan alasan ruang terbuka hijau (RTH) di Bandar Lampung saat ini sangat minim disebabkan karena membludaknya jumlah penduduk.
Ia mengatakan, Bandar Lampung dengan luas wilayah sekitar 197 km persegi tak hanya dihuni oleh penduduk asli tapi juga masyarakat pendatang dan masyarakat bermukim dalam waktu pendek.
“Penduduk kita saja berapa sekarang? 1,2 juta sekian, bahkan mau mendekati 1,3 juta. Makin padat. Belum lagi yang belum terdata misalnya yang baru pindah atau yang cuma 3 sampai 4 bulan, itu (jumlah penduduknya) pasti lebih,” katanya, Jumat (12/1/2024).