Bandar Lampung, IDN Times - Warga Kelurahan Rajabasa Jaya, Kecamatan Rajabasa, Kota Bandar Lampung digegerkan penemuan sesosok pria yang sudah meninggal dunia dengan bersimbah darah di rumahnya, Jumat (21/11/2025). Korban diduga dibunuh anak kandungnya sendiri.
Pantauan IDN Times di lokasi kejadian, sebuah rumah berdindingkan bata merah ramai dikelilingi warga lingkungan setempat. Seutas garis polisi membentang di depan pintu samping kediaman tersebut, satu unit mobil ambulans juga terparkir pelataran rumah.
Di tengah suasana itu, tampak sejumlah aparat kepolisian berseragam resmi dan sipil sibuk memeriksa TKP. Tak berselang lama, beberapa pria keluar dari pintu sambil memampah keranda dimasukan ke dalam mobil ambulans tersebut.
