TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

PDIP Kerahkan Tim Siluman Awasi Gerak-gerik Paslon di Lampung

Ditugaskan melapor langsung ke Sekjen PDIP

Rakerdasus PDIP Lampung di Kota Bandar Lampung, Sabtu (28/9/2024). (IDN Times/Tama Yudha Wiguna).

Intinya Sih...

  • PDI Perjuangan menurunkan "Tim Siluman" untuk mengawasi Paslon kepala daerah di Lampung
  • Tim akan melapor langsung ke Sekjen PDIP terkait gerak-gerik Paslon
  • Ketua DPP PDI Perjuangan mengingatkan pentingnya kerja sama dalam pemenangan Pilkada 2024

Bandar Lampung, IDN Times - PDI Perjuangan menurunkan "Tim Siluman" ditugaskan khusus mengawal dan mengawasi para pasangan calon (Paslon) kepala daerah se-Provinsi Lampung di Pilkada serentak 2024.

Ketua DPD PDI Perjuangan Lampung, Sudin mengingatkan, para calon kepala daerah diusung oleh PDIP diwanti-wanti tidak mendustai dan mengkhianati amanah Ketua Umum Megawati Seokarnoputri.

"Bagi calon kepala daerah jangan main-main, DPP menurunkan tim siluman yang saya pun tidak tahu orangnya siapa," ujarnya saat Rakerdasus DPD PDIP Lampung, Sabtu (28/9/2024).

Baca Juga: Curhatan Petani di Lampung Berjibaku Hadapi Ganasnya Perubahan Iklim

1. Gerak-gerik kepala daerah bakal dilaporkan ke Sekjen PDIP

Rakerdasus PDIP Lampung di Kota Bandar Lampung, Sabtu (28/9/2024). (IDN Times/Tama Yudha Wiguna).

Dikatakan Sudin, keberadaan tim siluman dimaksud akan mengawasi gerak-gerik para calon kepala daerah dan bakal melapor kepada Sekertaris Jenderal (Sekjen) Hasto Kristiyanto.

Oleh karenanya, seluruh kepala daerah usungan PDIP di Provinsi Lampung harus bisa bersinergi dan bekerjasama dengan baik dalam rangka pemenangan Pilkada serentak 2024.

"Kita semua garis jajaran partai hingga komunitas juang wajib hukumnya tegak lurus mengawal rekomendasi ibu Ketum Megawati Soekarnoputri," ucapnya.

2. Minta kampanye tidak menjelekkan calon kepala daerah lain

Rakerdasus PDIP Lampung di Kota Bandar Lampung, Sabtu (28/9/2024). (IDN Times/Tama Yudha Wiguna).

Menyongsong Pilkada 2024, Sudin mengingatkan, seluruh jajaran partai bakal menghadapi tantangan tidak mudah. Oleh karenanya, ia menekankan pentingnya kerja sama dalam pengusungan dan pemenangan kepala daerah di semua tingkatan dari provinsi hingga kabupaten/kota.

Selain itu, kegiatan penyelenggaraan kampanye kepala daerah juga diminta dapat berjalan dengan dengan aman dan damai, serta. tidak menjelekan kandidat calon kepala daerah lain.

"Andai bapak ibu terpilih sebagai kepala daerah, kita wajib mendukung program presiden terpilih yang akan datang, seperti perihal makan gratis dan lain-lainnya. Sehingga ke depan, surplus beras di Lampung bukan hanya soal data tapi juga realitas," kata Ketua Komisi IV DPR RI tersebut.

3. Pesan rangkul semua elemen dan masyarakat

Rakerdasus PDIP Lampung di Kota Bandar Lampung, Sabtu (28/9/2024). (IDN Times/Tama Yudha Wiguna).

Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Pangan, Pertanian, Kehutanan, dan Lingkungan Hidup, I Made Urip turut berpesan agar para paslon kepala daerah mampu merangkul semua elemen dan lapisan masyarakat.

Termasuk mengingatkan pentingnya membagi tugas dalam rangka pemenangan kepala daerah masing-masing, sehingga cita-cita memenangkan seluruh kontestasi Pilkada di Lampung bisa terwujud.

"Kalau ini kita lakukan, yakinlah, seluruh pemenang kepala daerah di Lampung bisa kita menangkan. Apalagi pak Arinal (calon gubernur Lampung) bersama kita, saya yakin masyarakat Lampung masih ingin bersama beliau. Mari kita berjalan bersama untuk memenangkan Pilkada di Provinsi Lampung," tandasnya.

Baca Juga: Puluhan Rumah Warga Lampung Selatan Diterjang Angin Puting Beliung

Berita Terkini Lainnya