TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Catat! Ini Alamat dan Nomor Telpon Lengkap Polsek di Bandar Lampung

Meliputi 10 Polsek, 1 Polsubsektor, dan 1 KSKP

Penampakan kantor Polsek Sukarame. (IDN Times/Tama Yudha Wiguna).

Bandar Lampung, IDN Times - Kepolisian Resor Kota (Polresta) Bandar Lampung kini membawahi sebanyak 10 Kepolisian Sektor (Polsek), dan 1 Polsubsektor serta 1 Kepolisian Sektor Kawasan Pelabuhan (KSKP) Pelabuhan Panjang.

Kantor-kantor kepolisian di Kota Bandar Lampung itu tersebar melayani sejumlah wilayah hukum kecamatan-kecamatan masing-masing di 'Kota Tapis Berseri'.

Berikut IDN Times bagikan daftar alamat kantor hingga nomor telpon Polsek masing-masing di Kota Bandar Lampung:

1. Polsek Kedaton

Penampakan kantor Polsek Kedaton. (Google).

Beralamat di Jalan Soekarno Hatta Nomor 14, Kampung Baru, Kecamatan Kedaton, Bandar Lampung, Polsek Kedaton dijabat perwira menengah berpangkat Komisaris Polisi (Kompol), kini diduduki Try Maradona.

Polsek Kedaton menyiapkan layanan panggilan telpon di nomor, 0721 7691110.

Baca Juga: Gegara Korek Api, Adik Tingkat Mahasiswa UBL Pukuli Senior Kampus

2. Polsek Sukarame

Penampakan kantor Polsek Sukarame. (IDN Times/Tama Yudha Wiguna).

Buat kamu ingin menghubungi dan membutuhkan layanan kepolisian meliputi Kecamatan Sukarame dan Sukabumi dapat menelpon nomor 0721 7624250.

Selain itu, kamu juga dapat menyambangi langsung Polsek Sukarame di Jalan Hi Pangeran Suhaimi, Kelurahan Harapan Jaya, Sukarame. Kantor kepolisian ini kini dijabat Kompol Warsito.

3. Polsek Tanjung Seneng

Penampakan kantor Polsek Tanjung Seneng. (Google).

Sebelum menjadi Polsek, kantor terletak di Jl. Raflesia No.1, Tanjung Senang, Kecamatan Tanjung Senang ini Polsubsektor bertugas menerima dan melayani pokok fungsi kepolisian di bawah Polsek Kedaton.

Polsek Tanjung Seneng baru resmi dibentuk saat masa jabatan Kapolda Lampung Irjen Pol Hendro Sugiatno dan Wakapolda Brigjen Pol Subiyanto, Rabu (21/4/2021). Kini dijabat Kapolsek Ipda Alan Ridwan.

4. Polsek Telukbetung Selatan

Penampakan Polsek Telukbetung Selatan. (Google).

Kantor Polsek ini terletak di Jalan Gatot Subroto No.130, Kelurahan Sukaraja, Kecamatan Bumi Waras, Bandar Lampung dan kini dijabat oleh Kompol Adi Priyanto.

Kamu membutuhkan layanan nomor telpon Polsek Telukbetung Selatan dapat menghubungi 0721 481444.

Baca Juga: Dukung TikTok Shop Ditutup, Pemkot Minta UMKM Jualan ke Marketplace

5. Polsek Telukbetung Utara

Penampakan kantor Polsek Telukbetung Utara. (Google).

Dipimpin Kompol Yofie Kurniawan, Polsek Telukbetung Utara berada di Jalan Asrama Polisi No.1, Kelurahan Kupang Kota, Telukbetung Utara, Bandar Lampung.

Sebelumnya, Kapolsek dijabat Kompol Trisnadi Putra serah terima jabatan (Sertijab) keduanya dilaksanakan lewat Upacara Sertijab di Mapolresta Bandar Lampung, Sabtu (29/7/2023) lalu.

6. Polsek Telukbetung Timur

Penampakan kantor Polsek Telukbetung Timur. (Google).

Beralamat di Kelurahan Sukamaju, Kecamatan Telukbetung Timur, kapolseknya kini dijabat Kompol Yana.

7. Polsek Tanjungkarang Barat

Penampakan kantor Polsek Tanjungkarang Barat. (IDN Times/Tama Yudha Wiguna).

Bertempat di Jalan Bung Tomo Nomor 8, Kelurahan Gedong Air, Kecamatan Tanjungkarang Barat, kantor kepolisian ini memiliki nomor telepon dapat dihubungi di 0721 255015.

Kini, Kapolsek Tanjungkarang Barat dijabat Kompol Mujiono. Ia mengganti posisi ditinggalkan pejabat sebelumnya yakni, Kompol Sandy Galih Putra.

8. Polsek Tanjungkarang Timur

Penampakan kantor Polsek Tanjungkarang Timur. (Google).

Kapolsek Tanjungkarang Timur saat ini diemban Kompol Doni Ariyanto. Untuk diketahui, kantor polisi ini ada di Jalan Dr. Harun 1, Kelurahan Kota Baru, Kecamatan Tanjungkarang Timur, Bandar Lampung, 35121.

Nomor telpon kantor Polsek Tanjungkarang Timur ada di 0721 253783.

9. Polsek Panjang

Penampakan kantor Polsek Panjang. (IDN Times/Istimewa).

Terletak di Jalan Yos Sudarso, Kecamatan Panjang Selatan, Bandar Lampung, Polsek Panjang menyiapkan layanan aduan via telpon di nomor 0721 31383.

Polsek berada di perbatasan wilayah hukum antara Polresta Bandar Lampung dan Polres Lampung Selatan ini konon dijabat Kompol M Joni.

Baca Juga: Demokrat Lampung Pastikan Dukungan ke Prabowo Tanpa Syarat dan Mahar!

Berita Terkini Lainnya