5 Tips Menjalani Hubungan Secara Backstreet, Yakin Siap?

Menjalani hubungan backstreet memang tak selalu mudah

Hubungan backstreet merupakan hubungan dijalani secara diam-diam karena satu dan lain alasan. Memang sebetulnya hubungan backstreet ini lebih sering terjadi pada anak-anak sekolah, namun tak jarang orang-orang dewasa juga banyak menjalani hubungan seperti ini.

Sebetulnya tidak mudah untuk menjalani hubungan backstreet karena memang terkesan rahasia, sehingga harus bisa saling percaya terhadap satu sama lain. Oleh sebab itu, kamu bisa berusaha untuk menjalani hubungan secara backstreet dengan beberapa tips berikut ini.

1. Mampu saling menjaga rahasia

5 Tips Menjalani Hubungan Secara Backstreet, Yakin Siap?ilustrasi pasangan (unsplash.com/@kristinali)

Sebagai tipe hubungan yang memang rahasia dan tidak dipublikasi secara umum maka wajar rasanya apabila kamu dan pasangan harus bisa saling menjaga rahasia tersebut. Tentunya akan sulit apabila antara kamu dan pasangan tidak bisa benar-benar menjaga hubungan backstreet yang ada.

Biasanya pasangan menjalani hubungan backstreet akan cenderung bermain kode dalam menunjukkan perhatian ataupun rasa cintanya. Hal ini dilakukan agar hubungan tersebut tetap berjalan rahasia dan tidak diketahui orang lain.

2. Bisa berkencan secara tertutup

5 Tips Menjalani Hubungan Secara Backstreet, Yakin Siap?ilustrasi menyatakan cinta (pexels.com/@pixabay)

Menjalani hubungan backstreet bukan berarti tidak berkencan atau menghabiskan waktu sama sekali. Hal tersebut tetap saja memungkinkanmu untuk tetap bisa berkencan namun harus secara tertutup agar nantinya tidak menimbulkan kesalahpahaman.

Kamu mungkin bisa berusaha untuk mencari momen yang tepat dan waktu-waktu di mana tidak terlalu ramai orang. Biasanya kencan tertutup tersebut dimaksudkan agar hubungan backstreet dijalani tetap berjalan lancar.

Baca Juga: 5 Tips Menghadapi Pasangan Gemar Membanding-bandingkan

3. Tetap bisa berusaha menjaga komunikasi

5 Tips Menjalani Hubungan Secara Backstreet, Yakin Siap?ilustrasi pasangan (unsplash.com/@jasongoodman_youxventures)

Banyak orang berpikir menjalani hubungan backstreet artinya tidak bisa berkomunikasi secara lancar. Sebetulnya hal ini tidak bisa menjadi bayangan utama, sebab bagaimana pun juga kamu dan pasangan harus tetap sama-sama menjaga komunikasi yang ada.

Setidaknya melalui komunikasi tersebut maka hubungan tetap berjalan lancar, meski pun memang dilakukan secara rahasia. Oleh sebab itu, jangan pernah mengesampingkan pentingnya komunikasi dalam hubungan apa pun.

4. Memiliki alasan kuat untuk tetap backstreet

5 Tips Menjalani Hubungan Secara Backstreet, Yakin Siap?ilustrasi mengobrol (unsplash.com/@samsunguk)

Seseorang yang memutuskan untuk menjalani hubungan backstreet tentu tidak dilakukan tanpa alasan. Biasanya memang orang-orang menjalani hubungan backstreet tersebut memiliki alasan kuat mengapa harus melakukan hal itu.

Kamu dan pasangan juga harus sama-sama memiliki alasan kuat agar tetap dapat bertahan dalam hubungan backstreet tersebut. Setidaknya hubungan backstreet tersebut dapat tetap berjalan dengan lancar tanpa hambatan berarti.

5. Punya antisipasi saat ketahuan

5 Tips Menjalani Hubungan Secara Backstreet, Yakin Siap?ilustrasi mengobrol (unsplash.com/@alexisrbrown)

Satu hal yang mungkin perlu kamu ketahui adalah fakta hubungan backstreet kamu jalani tidak akan selalu berhasil. Mungkin saja di tengah jalan kamu menemukan masalah-masalah yang membuat hubungan backstreetmu jadi ketahuan oleh orang lain.

Kamu tentunya perlu mempunyai antisipasi pada saat nantinya hubungan tersebut ketahuan. Setidaknya dengan antisipasi tersebut maka hubunganmu dan pasangan tidak akan bermasalah, sehingga tetap terjalin baik-baik saja.

Menjalani hubungan dengan pasangan secara backstreet memang memiliki tantangannya tersendiri. Kamu dan pasangan juga harus sama-sama saling berpegangan agar bisa menjalani hubungan tersebut dengan baik. Terpenting harus bisa saling menjaga kepercayaan satu sama lain!

Baca Juga: Dicuekin Saat Coba PDKT? Ini 5 Tanda Dia Gak Tertarik Mengenalmu

Abdi K Tresna Photo Community Writer Abdi K Tresna

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya