5 Tips Gak Panas Mendengar Kabar Mantan Sudah Ada Gandengan

Setop memperdalam informasinya

Putus cinta memang bikin remuk hati, mematahkan harapan akan adanya hubungan asmara ke jenjang yang lebih serius. Kenyataan gak bisa diubah, maka terimalah dengan lapang dada.

Move on dari mantan, dan nikmati hari-harimu. Kalau sudah move on, apa pun kabar tentang mantan, gak akan memberikan dampak negatif padamu. Namun, jika masih dalam proses merelakannya, fokus saja pada dirimu.

Untukmu yang masih mencoba bangkit dan mengikhlaskan hubungan cinta yang kandas, berikut lima tips supaya kamu gak panas saat mendengar kabar mantan sudah ada gandengan baru. Yuk, dibaca sampai habis untuk mendinginkan suhu di hatimu.

1. Setop stalking mantan

5 Tips Gak Panas Mendengar Kabar Mantan Sudah Ada Gandenganilustrasi membuka media sosial (pexels.com/Dương Nhân)

Apa kegiatanmu setelah putus hubungan dengannya? Jika masih saja kepo dengan kehidupan mantan, dan sepanjang harinya selalu stalking media sosialnya, jelas saja pemulihan luka hatimu terhambat.

Menyedihkannya lagi, ternyata mantan sudah punya gandengan baru, hati rasanya mendidih dan kesal bukan main. Akhirnya, kamu jadi membandingkan diri dengan kekasih barunya, hingga merasa gak terima.

Suhu panas di hatimu semakin naik, ketika melihat kemesraan yang ditampilkan dalam unggahan media sosialnya. Makanya, biar gak panas, berhenti mencari tahu segala hal tentang mantan.

2. Jangan menyimpan dendam

5 Tips Gak Panas Mendengar Kabar Mantan Sudah Ada Gandenganilustrasi menerima kenyataan dan memaafkan kesalahan (pexels.com/Pixabay)

Maafkan diri sendiri dan mantan ketika hubungan cinta memang harus diakhiri. Menyimpan dendam di hati, akan menjadi percikan api yang bisa membakar seluruhnya. Kalau sudah sepakat putus yang terbaik, saatnya bangkit dan merelakan masa lalu.

Meski begitu pahit, kalau kamu memaafkan, gak akan sulit menerima kenyataan, baik di masa kini maupun nanti ketika mengetahui mantan sudah punya kekasih baru. Gak usah mengingat kesalahannya, bersyukurlah karena kamu bisa selamat dari hubungan yang toksik.

Baca Juga: 5 Tips Menjalani Hubungan Secara Backstreet, Yakin Siap?

3. Kencanlah dengan gebetanmu

5 Tips Gak Panas Mendengar Kabar Mantan Sudah Ada Gandenganilustrasi berkencan (pexels.com/Khoa Võ)

Biar hati dan telinga gak panas mendengar kabar mantan sudah bahagia bersama orang lain, maka kamu juga sebaiknya berbahagia. Jika ada ajakan kencan dari beberapa gebetan yang kamu punya, terima saja untuk mengisi waktu luang dengan momen menyenangkan.

Daripada kamu melamun di kamar sambil menyesali hubungan yang sudah berakhir, lebih baik segarkan pikiran dengan berkencan bersama gebetan. Gak usah baper, apalagi terburu-buru jadian. Fokus move on dulu saja sambil bersenang-senang, tanpa menjadikannya pelampiasan.

4. Perbanyak kegiatan menyenangkan

5 Tips Gak Panas Mendengar Kabar Mantan Sudah Ada Gandenganilustrasi perempuan sedang di salon (pexels.com/cottonbro studio)

Ketika kamu masih sendiri setelah putus cinta dan tahu pasangan sudah ada yang baru, biar gak panas, maka sibukkan dirimu dengan menjalani kegiatan menyenangkan hati. Ini supaya kamu tetap sehat dan kuat untuk terus melanjutkan proses move on dari pengalaman cinta sebelumnya.

Kalau belum siap membuka hati, jangan pernah jadian karena gak mau kalah saingan dengan mantan. Hubungan cinta bukanlah pertandingan. Gak ada persaingan tentang siapa yang paling cepat dapat gandengan antara kamu maupun mantan. Kalau sudah putus, artinya harus kembali fokus dengan kehidupan masing-masing.

5. Seru-seruan bersama teman-teman

5 Tips Gak Panas Mendengar Kabar Mantan Sudah Ada Gandenganilustrasi orang saling bercerita dan tertawa (pexels.com/ELEVATE)

Terkejut sampai badan kaku semua karena mendengar kabar mantan sudah jadian dengan orang baru? Bara api cemburu masih menguasaimu? Dinginkan hati dan pikiranmu dengan gak terlalu ingin tahu tentang kehidupan mantan.

Biarkan saja, sudah bukan menjadi urusanmu. Untuk menjaga suhu diri biar gak memanas, pergi saja seru-seruan bersama teman-temanmu yang lucu dan menyenangkan itu. Hubungi mereka, ajak bertemu di tempat favorit kalian, bercanda tawalah bersama. Kalau kamu bahagia, pikiran gak terfokus pada mantan, dijamin kabar apa pun yang datang perihal mantan, gak akan ada pengaruhnya untukmu.

Intinya adalah senangkan dirimu, lakukan dengan cara yang baik, sehingga mendukung proses bangkit dan menjadi pribadi yang semakin keren setelah putus cinta. Bukan hanya keren tampilannya saja, tapi dari sisi emosional juga stabil, gak gampang panasan ketika ada kabar tentang mantan yang begitu cepatnya dapat gandengan. Tetap santai, gak usah membandingkan kehidupanmu dengan mantan. Sebab, bahagiamu dan bahagianya, bisa saja berbeda. Oleh karena itu, urus saja sesuatu yang bisa menambah kebahagiaanmu.

Baca Juga: 5 Tips Menghadapi Pasangan Gemar Membanding-bandingkan

Adelbertha Eva Y Photo Community Writer Adelbertha Eva Y

Tetap Semangat

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya