Lampung Selatan, IDN Times - Pulang kampung membangun desa dan fokus penanganan kesehatan menjadi panggilan hati dr. Desla Citra Ayu. Cara dilakukannya adalah membuka layanan Klinik Citra berada di depan SPBU Desa Serdang, Kecamatan Tanjung Bintang resmi beroperasi, Sabtu (6/11/2021).
Dokter lajang Lulusan Fakultas Kedokteran Universitas Yarsi, Jakarta Angkatan 2012 itu menjelaskan, salah satu tujuan mendirikan klinik karena ingin berkontribusi memajukan kampung halamannya, desa Serdang, Kecamatan Tanjung Bintang.
“Saya ingin memajukan kampung halaman saya, Desa Serdang serta ingin berkontribusi meningkatkan kesehatan masyarakat,” ujar dr. Desla.