Bandar Lampung, IDN Times - Pencarian Emeril Khan Mumtadz atau Eril anak Ridwan Kamil di Sungai Aare Bern, Swiss masih terus dilakukan. Tak hanya pihak keluarga, tapi netizen di media sosial turut mendoakan yang terbaik peristiwa dialami putra sulung gubernur Jawa Barat tersebut.
Kejadian tersebut seharusnya menjadi pengingat kita semua saat hendak berenang di sungai. Beberapa persiapan mulai dari peregangan sampai peralatan penunjang keselamatan yang perlu kamu perhatikan.
Berikut IDN Times bagikan tips aman berenang di sungai berdasarkan penjelasan pendidik kesehatan di Lampung, Dokter Muslim Kasim.