Sekretaris MA Hasbi Hasan Rengkuh Titel Guru Besar FH Unila

Guru besar bidang Ilmu Peradilan dalam Ekonomi Islam

Bandar Lampung, IDN Times - Sekretaris Mahkamah Agung, Prof. Dr. Hasbi Hasan, S.H., M.H. dikukuhkan sebagai Guru Besar bidang Ilmu Peradilan dalam Ekonomi Islam Fakultas Hukum Universitas Lampung (Unila). Pengkuhan digelar di Gedung Serba Guna (GSG) Unila, Rabu (2/3/2022).

Dalam upacara pengukuhan turut dihadiri sejumlah pejabat tinggi MA, kepala daerah di Provinsi Lampung, hingga Rektor Unila Prof Karomani. Saat pengukuhan guru besar, Prof Hasbi menyampaikan orasi ilmiah berjudul "Hukum Perbankan Syari'ah di Era Industri 4.0".

"Saya mengangkat masalah merger bank dan prospek intuisi bank di era 4.0, dalam merger itu selama ini masing-masing bank memiliki unit syariah dan usaha syariah. Dengan digabungkan atau merger menjadi satu, maka bank itu akan meningkatkan kapital hingga sumber daya manusia," ujarnya saat dimintai keterangan awak media.

Baca Juga: Kapolda Banten Irjen Rudy Heriyanto Adi Raih Gelar Profesor dari Unila

1. Marger bank syariah dan konvensional disebut tumbuhkan antusias umat muslim menabung di bank

Sekretaris MA Hasbi Hasan Rengkuh Titel Guru Besar FH UnilaSekretaris Mahkamah Agung MA, Prof. Dr. Hasbi Hasan, S.H., M.H. dikukuhkan sebagai Guru Besar Fakultas Hukum Universitas Lampung (Unila). (IDN Times/Tama Yudha Wiguna)

Berdasarkan riset pada penelitiannya ini, Hasbi menyampaikan, merger bank syariah dan konvensional disebut-sebut mampu kian meningkatkan kepercayaan dan antusiasme masyarakat muslim untuk menabung di bank.

Terlebih di era digitalisasi saat ini, sudah seharusnya masyarakat khususnya anak muda untuk membiasakan diri bertransaksi secara digital dan mulai meninggalkan transaksi bersifat manual.

"Dengan hadirnya para Hakim Agung dan pejabat tinggi negara di sini, saya berharap akan lahir banyak hakim-hakim Agung dari Unila. Apalagi Lampung merupakan tanah kelahiran saya," kata dia.

2. Siap berkolaborasi bersama Unila

Sekretaris MA Hasbi Hasan Rengkuh Titel Guru Besar FH UnilaSekretaris Mahkamah Agung MA, Prof. Dr. Hasbi Hasan, S.H., M.H. dikukuhkan sebagai Guru Besar Fakultas Hukum Universitas Lampung (Unila). (IDN Times/Tama Yudha Wiguna)

Terkait posisinya di MA dan notabene merupakan salah satu pengajar di Unila, Hasbi juga akan terus menggaungkan program MA Goes to Campus. Tujuannya, para mahasiswa khususnya berkuliah di Fakultas Hukum bisa mengetahui cara kerja lembaga peradilan negara tertinggi tersebut.

"Kita berharap mereka (para mahasiswa) multitalenta mempunyai prestasi, bisa menjadi pegawai MA bahkan bisa mencapai puncak karier menjadi hakim agung MA," kata dia.

Selain itu, dirinya juga akan berkolaborasi bersama Unila dalam banyak hal guna meningkatkan sumber daya manusia pada warga kampus Unila. "Ya kita akan mengadakan join research, membuat tulisan bersama, pertukaran data atau memberikan pembinaan-pembinaan bagi para alumini dan alumus Fakultas Hukum Unila," sambungnya.

3. Rektor Unila siapkan 30 calon guru besar

Sekretaris MA Hasbi Hasan Rengkuh Titel Guru Besar FH UnilaSebanyak 1.700 peserta rencananya akan menghadiri Sarasehan Nasional Forum Rektor Penguat Karakter Bangsa. di Unila 23 - 24 Desember 2021. (Dok Humas Unila)

Sementara Rektor Unila, Prof Karomani turut berharap, agar Prof Hasbi dapat terus memberikan pengabdian maksimal bagi universitas dikenal dengan sebutan Kampus Hijau tersebut. "Saya ucapkan selamat dan sukses bagi Prof Hasbi, semoga pengabdiannya untuk Unila bisa lebih maksimal," kata dia.

Karomani juga mengaku, bahwa Unila di tahun ini setidaknya akan menyiapkan kurang lebih calon guru besar sebanyak 30 orang.

"Saya kira profesor-profesor lain, kita kalau tidak salah sedang memproses 30 guru besar tahun ini. Mudah-mudahan lancar dan Unila semakin kuat dan jaya, ini penting untuk terus meningkatkan SDM di kampus Unila," tandas dia.

Baca Juga: 21.294 Peserta Daftar SNMPTN 2022 Unila, Berapa Kuota Penerimaan?

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya