Bandar Lampung, IDN Times - Pusat Kerja Sama dan Humas Institut Teknologi Sumatera (Itera) menggelar program Safari Sekolah. Program menghadirkan pengelaman belajar luar angkasa bagi pelajar itu bagian dari rangkaian kegiatan Resona Saintek inisiatif Direktorat Sains dan Teknologi (Saintek) Kemdiktisaintek.
Kali ini, tim Humas Itera bekerja sama dengan Program Studi Sains, Atmosfer, dan Keplanetan (SAP) serta Observatorium Astronomi Itera Lampung (OAIL) menyapa siswa SMAN 15 Bandar Lampung. Alih-alih hanya belajar di kelas, para siswa diajak merasakan sensasi menjadi “astronot sehari” melalui perangkat Virtual Reality (VR).
