TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

4 Tips Cerdas Menang Lomba Makan Kerupuk 17an, Jangan Grogi Guys!

Ada tipsnya nih buat kamu

Ilustrasi lomba (commons.wikimedia.org/Sinta Khaerun Nisa)

Perayaan Hari Kemerdekaan Indonesia semakin dekat. Semarak penyambutan dan memeringati hari jadi Indonesia sudah banyak terlihat. Untuk memeriahkan hari tersebut, masyarakat akan menyelenggarakan banyak perlombaan.

Perlombaan 17an ini biasanya identik dengan lomba makan kerupuk. Pasti kalian pernah kan mengikutinya? Banyak macam sistem lomba makan kerupuk diselenggarakan, ada yang kelompok maju satu-satu dan ada yang per individu. Biar kamu menang dalam kategori lomba ini, berikut ada tipsnya untukmu. 

1. Sebelum lomba usahakan breafing dulu dengan kelompokmu

Ilustrasi diskusi (unsplash.com/MD Duran)

Lomba makan kerupuk 17an biasanya ada yang kelompok dan individu. Tentu ada sedikit perbedaan untuk memenangkannya. Jika berkelompok kita harus bisa menyamakan visi dan misi biar satu tujuan.

Selain itu dalam lomba berkelompok perlu adanya diskusi dan briefing terlebih dahulu sebelum lomba. Hal ini supaya komunikasi antar anggota kelompok dapat terjalin sehingga memudahkan kelompokmu untuk menang.

Misalkan bahas tugas dari masing-masing anggota saat lomba berlangsung dan sebagainya. Jika suatu komunikasi dalam anggota baik maka akan memudahkannya untuk menang. 

Baca Juga: Ingin Tampil Modis dengan Kacamata? Ikuti 5 Tips Ini!

2. Upayakan saat lomba, perut dalam keadaan lapar

Ilustrasi lomba makan kerupuk (commons.wikimedia.org/Bagus Azhari Tosadapotto)

Lomba makan kerupuk ini menjadi lomba banyak peminatnya. Asik dan seru saat melakukannya membuat siapapun pasti ingin mengikuti lomba ini. Apalagi soal makan, pasti para peserta berbondong-bondong mendaftarkan diri untuk ikut unjuk kehebatan lomba makan krupuk.

Kelihatannya sih gampang ya tinggal makan aja. Tapi nyatanya ada tantangan dan kesulitannya tersendiri lho karena harus makan kerupuk dengan hitungan waktu dan posisi kerupuk tidak berada di tangan melainkan diikat menjutai.

Biar cepat menghabiskan kerupuknya, tips yang bisa kamu terapin ialah usahakan kondisi perutmu sedang kosong atau lapar. Hal ini akan memungkinkanmu untuk ingin segera menghabiskan krupuk tersebut karena lapar. Bisa jadi kamulah pemenangnya. 

3. Pastikan kamu memperhatikan peraturan selama lomba

Ilustrasi diskusi (unsplash.com/Dylan Gillis)

Tips supaya kamu menang lomba makan kerupuk berikutnya adalah perhatikan peraturan mainnya. Kamu harus benar-benar mendengarkan arahan panitia perihal peraturan selama lomba berlangsung. Karena hal ini juga merupakan kunci kamu berhasil atau tidaknya lomba ini.

Kemudian setelah tahu peraturannya apa saja, jangan sampai kamu melanggar peraturan telah dibuat. Terkadang ada sistem eliminasi jika kamu melanggar. Misalnya saja kamu memegang kerupuknya saat perlombaan berlangsung, itu sebuah pelanggaran.

Maka kamu bisa saja dieliminasi secara tiba-tiba. Perhatikan betul aturannya ya, jangan disepelekan tapi tetap jangan lupa untuk enjoy menikmati lombanya. 

Baca Juga: Cara dan Syarat Daftar Hadiri Upacara 17 Agustus 2023 di Istana Negara

Verified Writer

Maftukhatul Azizah

Berbagi energi positif melalui tulisan.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya