Bukti Zoro Kru Bajak Laut Paling Setia kepada Luffy One Piece

inilah bukti Zoro merupakan kru paling setia!

Roronoa Zoro merupakan kru pertama dari bajak laut Topi Jerami. Dalam kru ia sebagai Pendekar pedang ingin bertekad menjadi pendekar pedang terbaik di dunia.

Zoro selalu memberikan dukungan dan bantuan yang dibutuhkan oleh Luffy yang selalu dapat diandalkan.

Berikut bukti Roronoa Zoro sebagi kru yang paling setia di kelompok bajak laut Topi Jerami.

1. Bersedia mengorbankan nyawa demi sang kapten

Bukti Zoro Kru Bajak Laut Paling Setia kepada Luffy One PieceAnime One Piece

Setelah kelompok bajak laut Topi Jerami mengalahkan Gecko Moria di Thriller Bark, Kuma diperintahkan untuk membunuh Luffy dan kru bajak lautnya.

Luffy yang kala itu tak sadarkan diri, dilindungi oleh teman-temannya. Tetapi dengan mudahnya Kuma mengalahkan semua kru Luffy. 

Sesaat ketika Kuma ingin menyentuh Luffy, Zoro manawarkan dirinya untuk menggantikan nyawanya dan mengampuni semua teman-temannya.

Melihat tekad Zoro yang kuat, Kuma lantas mengambil sedikit rasa sakit Luffy dan memberikannya kepada Zoro, setelah menerima rasa sakit tadi, Zoro langsung jatuh.

Menyadari semua akan percuma jika ia tak mampu menerima rasa sakit Luffy. Zoro langsung bangkit dan mengambil semua rasa sakit yang diterima oleh Luffy.

Setelah Sanji melihat Zoro yang berdiri berlumuran darah, Sanji bertanya apa yang telah terjadi, 'Tidak terjadi apa-apa' ucap Zoro yang bermandikan darah.

2. Patuh kepada perintah Luffy

Bukti Zoro Kru Bajak Laut Paling Setia kepada Luffy One PieceAnime One Piece

Di sebuah Bar di Pulau Jaya, Luffy dan Zoro bertemu dengan seseorang yang bernama Bellamy. 

Saat Bellamy menyerang Luffy hingga jatuh, Zoro dengan cepat mengacungkan pedangnya kepada Bellamy. Tetapi Luffy melarang Zoro untuk melawan, alhasil mereka berduapun babak belur setelah dihajar habis-habisan oleh Bellamy 

Walaupun Zoro tak mengetahui alasan Luffy, ia tetap mematuhi perintah dari sang kapten.

Baca Juga: 8 Komik Romantis tapi Tokoh Utamanya Antagonis Wanita, Seru Dibaca!

3. Membantu Luffy Saat Tak Sadarkan Diri

Bukti Zoro Kru Bajak Laut Paling Setia kepada Luffy One PieceAnime One Piece

Sebagai kru pertama dari bajak laut Topi Jerami, Zoro selalu mendukung dan membantu Luffy.

Pada episode 1.018, Luffy yang perlihatkan jatuh tak sadarkan diri akibat efek samping dari Gear Fourth miliknya. Zoro yang melihat kaptennya tak sadarkan diri, langsung menggendong Luffy sembari menghindari serangan dari Kaido.

Bagaimanapun juga, serangan dari seseorang dijuluki makhluk terkuat di dunia tersebut berhasil mengenai Zoro dan memasukkan Luffy masuk ke dalam mulutnya.

Zoro yang menyadari sang kapten masuk ke dalam mulut Kaido tak tinggal diam, ia langsung membalas serangan Kaido dan menebasnya hingga berdarah.

4. Mengingatkan saat Luffy tidak tegas

Bukti Zoro Kru Bajak Laut Paling Setia kepada Luffy One PieceAnime One Piece

Saat di Water 7, Usopp yang keluar dari kelompok karena merasa kapal pemberian dari temannya Kaya tak dihargai. Tak hanya sampai disitu, Usopp juga menantang Luffy untuk berduel dengannya. Seperti yang diprediksi, Luffy dapat menang dari Usopp dalam waktu yang singkat.

Setelah banyak hal terjadi, Luffy tahu bahwa Usopp ingin kembali lagi ke dalam kru. Luffy pun dengan semangatnya ingin mendatangi dan mengajak Usopp untuk bergabung kembali.

Tatapi Zoro dengan tegas menolak, dan meminta untuk menunggu Usopp untuk meminta maaf. Zoro mengatakan kelompok bajak laut akan hancur, jika para kru-nya tidak menghormati kaptennya sendiri.

Zoro juga mengancam untuk meninggalkan kru, jika Luffy tidak dapat bersikap tegas.
Pada akhirnya, Usopp datang untuk meminta maaf dan mengakui kesalahannya pada teman-temannya, tepat sebelum Sunny-Go meninggalkan Water 7.

Baca Juga: 7 Manhwa Rocom Paling Populer, sedang On Going di Webtoon!

Muhammad Fauzi Nauval Photo Community Writer Muhammad Fauzi Nauval

Hi semua:)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya