TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Keren! Sanggar Nuwo Budayo Metro Meriahkan Festival Payung Indonesia

Digelar di Taman Balekambang Solo

Festival Payung Indonesia. (instagram.com/festival_payung_indonesia).

Metro, IDN Times - Sanggar Nuwo Budayo Metro akan berpartisipasi Festival Payung Indonesia 3-5 Desember 2021 di Taman Balekambang Solo, Jawa Tengah.

Kabid Kebudayaan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Metro, Siti Rogayati Seprita menjelaskan Festival Payung Indonesia adalah festival tahunan yang diselenggarakan sejak tahun 2014 oleh Mataya Arts & Heritage.

“Tahun ini mengangkat tema "this too, shall pass" (yang inipun, akan berlalu). Tema ini mengajak kita semua diajak untuk tetap optimis di tengah masa pandemi dan yakin bahwa pandemik akan berlalu,”jelasnya, Kamis (1/12/2021).

Baca Juga: Hari Guru Nasional, Taman Soemarno dan Pojok Baca Metro Diresmikan

1. Libatkan beragam seniman

Festival Payung. (instagram.com/festival_payung_indonesia).

Seprita menjelaskan, Festival Payung Indonesia adalah festival rakyat melibatkan perajin payung tradisi, beragam komunitas kreatif, pelestari seni tradisi, seniman kontemporer, fotografer, fashion desainer, artis dan dan lain-lain.

“Kita berharap lewat penampilan kesenian dan kebudayaan akan mengharumkan nama Kota Metro di kancah nasional. Dari Lampung ada dua kabupaten dan kota  yakni Metro dan Lampung Utara akan ikut memeriahkan festival ini,” tambahnya.

2. Jadwal tampil 4 Desember 2021

Sanggar Nuwo Budayo Metro akan berpartisipasi Festival Payung Indonesia 3-5 Desember 2021 di Taman Balekambang Solo, Jawa Tengah. (IDN Times/Istimewa).

Kasie Kesenian Disdikbud Kota Metro, Ni Nyoman Wiwi Budiadnyani menjelaskan, Sanggar Nuwo Budayo Metro akan tampil, Sabtu (4/12/2021) pukul 19.30. “Pertunjukan ini rencananya akan digelar di taman seluas 9,8 hektare itu dibangun oleh KGPAA Mangkunegara VII pada 1921 untuk kedua putrinya, GRAy Partini dan GRAy Partinah,” jelasnya.

“Tahun 2021 Taman Balekambang akan memasuki usia 100 tahun atau 1 abad dan dimeriahkan dengan festival ini,’’ katanya.

Wiwi menambahkan, kontingen Metro berangkat hari ini, hari Kamis (2/12/2021) menuju Solo didampingi oleh koreografer dan komposer Diantori.

Baca Juga: Muklis, Praktisi Parkour Banyak Prestasi, Kini Bangun Kampung Kreatif

Berita Terkini Lainnya