Resep Krim Almond Croissant, Isian Roti Panggang Klasik Lezat
Follow IDN Times untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Krim almond adalah isian rasa almond lezat untuk kue kering, kue tar dan untuk isian roti croissant. Sekarang gak perlu lagi ke toko roti, untuk membeli croissant almond yang klasik dan asli gaya Perancis ini. Ternyata betapa mudah membuat resep hebat ini di rumah.
Hanya perlu empat bahan saja, dan siap disajikan dalam sepuluh menit, lho. Isian krim almond cocok juga dipanggang dengan buah segar atau dipanggang dalam kue-kue kering. Karena, ada banyak cara untuk menggunakan isian krim almond yang bermentega ini.
Tidak hanya super cepat dan mudah saat kamu membuatnya, ini adalah resep dasar kue Perancis yang serbaguna. Yuk, ikuti sampai selesai cara membuatnya. Manjakan lidah sambil ngeteh atau ngopi!
Baca Juga: Resep Kulit Kebab Homemade, Lentur dan Tidak Mudah Sobek!
Bahan dibutuhkan
Bahan-bahan:
- 6 buah roti croissant siap pakai
- 100 gram kacang almond iris
- 3 sdm gula bubuk
Bahan sirup gula:
- 100 gram gula
- 500 ml air
- 1/4 sdt ekstrak almond
Bahan krim almond:
- 100 gram mentega tawar
- 100 gram gula kastor
- 170 gram tepung almond
- 2 butir telur
Cara membuat
- Masukkan semua bahan sirup ke dalam panci, lalu didihkan dan aduk hingga semua gula larut kurang lebih 2 menit.
- Setelahnya biarkan sirup gula menjadi dingin, lalu masukkan ke dalam wadah kedap udara. Atau simpan dalam botol plastik tertutup karena memudahkan saat dituang.
- Untuk membuat krim almond, kocok mentega tawar dengan gula kastor menggunakan mixer kecepatan tinggi hingga gula larut.
- Selanjutnya tambahkan telur, lalu kocok hingga rata. Kemudian masukkan tepung almond, aduk kembali hingga benar-benar rata. Jika sudah selesai diaduk rata semua bahan, masukkan adonan ke dalam plastik segitiga.
- Selanjutnya, ambil croissant lalu belah menjadi dua bagian. Dan ambil sirup gula yang telah dingin tadi, olesi bagian tengahnya. Serta semprotkan 1-2 sdm krim, dan tutup bagian atas roti.
- Lalu, semprotkan kembali, sedikit krim bagian atas permukaan croissant lalu taburi dengan irisan kacang almond, lalu tata semuanya di atas loyang datar beralaskan kertas roti.
- Siapkan oven panas dengan suhu 170°C lalu panggang croissant selama 20 menit.
- Jika sudah matang, lalu keluarkan dari oven dan sajikan hangat dengan taburan gula bubuk.
Tips membuat krim almond croissant
- Telur utuh dan mentega tawar, sangat penting untuk disimpan pada suhu kamar, dan jangan gunakan pada suhu dingin dari kulkas. Untuk menghindari gumpalan saat dicampur.
- Jangan lupa mengayak tepung almond, sebelum di mixer. Karena tepung ini cenderung menggumpal saat disimpan.
- Jika kamu suka, tambahkan penyedap rasa seperti pasta vanila dan ekstrak almond. Untuk meningkatkan rasa krim yang lebih kuat, cukup beberapa tetes saja.
- Dalam bentuknya yang paling klasik, krim ini mengikuti rasio yang sangat sederhana yaitu 1:1:1:1. Ini artinya menggunakan jumlah berat yang sama, untuk setiap bahan begitu juga untuk menimbang telur.
- Sebelum memulai, pastikan untuk mengeluarkan mentega tawar dan telur dari kulkas, setidaknya tunggu 1 jam. Hal ini untuk membiarkan mentega menjadi lunak dalam suhu ruangan.
- Saat menambahan telur, usahakan satu per satu sambil diaduk perlahan. Cara mudah memasukkan telur adalah dengan mengocoknya dalam mangkuk terpisah, sebelum menambahnya ke dalam mentega dan gula.
- Tips terakhir, krim dapat kamu gunakan langsung atau simpan di lemari es dalam mangkuk yang telah terlapisi plastik wrap yang tertutup rapat.
Meskipun banyak kue atau roti klasik Perancis menggunakan frangipane, namun sebenarnya krim almod juga paling sering digunakan. Nah, sudah siap membuat dan menyajikannya.
Baca Juga: Resep Saus Kuaci untuk Sate, Gak Kalah Gurih dengan Sambal Kacang!
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.