5 Resep Sambal Khas Indonesia, Pecinta Pedas Wajib Coba!

Pedas dan nikmat di lidah

Intinya Sih...

  • Sambal adalah teman setia untuk semua jenis masakan, dengan sensasi pedas yang membuat ketagihan.
  • Indonesia memiliki berbagai jenis sambal khas dari berbagai daerah yang bisa dicoba di rumah.
  • Resep sambal khas dari berbagai daerah di Indonesia, mulai dari sambal andaliman hingga sambal cibiuk khas Sunda.

Sambal adalah teman yang cocok untuk semua jenis masakan. Makan tanpa sambal terasa seperti ada yang kurang.

Hal ini karena sensasi pedas dari cabai yang menggoyang lidah mampu membuat siapa saja ketagihan untuk terus menyendok sambal. Di Indonesia terdapat berbagai jenis sambal khas dari berbagai daerah.

Jika kamu adalah pecinta sambal, patut untuk mencobanya. Kamu bisa membuat sambal khas dari berbagai daerah di Indonesia ini di rumah. Cukup ikuti saja resep selengkapnya di bawah ini.

1. Resep sambal Andaliman khas Sumatera Utara

5 Resep Sambal Khas Indonesia, Pecinta Pedas Wajib Coba!Sambal andaliman (freepik.com)

Bahan-bahan:

  • 25 gram andaliman
  • 10 siung bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 6 cabai hijau besar
  • 25 cabai rawit hijau
  • 3 tomat hijau
  • Minyak goreng
  • Garam, gula dan kaldu jamur secukupnya

Cara membuat:

  1. Cuci bersih andaliman, lalu sisihkan.
  2. Goreng bawang merah, bawang putih, cabai hijau besar, cabai rawit hijau dan tomat hijau hingga matang. Angkat dan tiriskan.
  3. Letakan semua bahan yang telah digoreng ke dalam ulekan. Tambahkan andaliman, garam, gula, dan kaldu jarum.
  4. Ulek semua bahan hingga halus. Jangan lupa untuk mengoreksi rasa.
  5. Sambal andaliman siap disajikan.

2. Sambal Matah khas Bali

5 Resep Sambal Khas Indonesia, Pecinta Pedas Wajib Coba!Sambal matah (instagram/dapurawi)

Bahan-bahan:

  • 10 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih (boleh skip)
  • 15 buah cabe rawit merah
  • 1 batang serai, ambi putihnya
  • 5 buah daun jeruk, buang tulangnya
  • 1 keping terasi (boleh lebih jika suka)
  • 1/2 buah jeruk nipis/limau, peras airnya
  • Secukupnya minyak kelapa (boleh minyak goreng biasa)
  • Secukupnya garam, gula dan kaldu bubuk

Cara membuat:

  1. Siapkan semua bahan dan cuci hingga bersih. Lalu tiriskan.
  2. Iris bawang merah, bawang putih, cabai rawit merah, serai dan daun jeruk.
  3. Campur semua bahan di dalam satu wadah, lalu masukan terasi yang sudah di hancurkan.
  4. Tambahkan garam, gula dan kaldu jamur secukupnya. Lalu aduk hingga merata.
  5. Panaskan minyak kelapa di wajan. Lalu siram minyak kelapa ke dalam wadah berisi bahan-bahan yang telah diiris.
  6. Terakhir beri perasan jeruk nipis. Aduk kembali hingga merata.
  7. Sambal matah khas Bali siap dinikmati.

Baca Juga: 8 Tips Membuat Ayam Goreng Rempah, Bumbunya Meresap Tanpa Ungkep

3. Sambal Tempoyak khas Jambi

5 Resep Sambal Khas Indonesia, Pecinta Pedas Wajib Coba!Sambal tempoyak (vecteezy.com/ast00)

Bahan-bahan:

  • 3 siung bawang putih
  •  2 buah tomat
  • 1 siung bawang merah
  • 15 cabai merah besar
  • 1/4 bungkus tempoyak durian yang sudah jadi
  • 1 sendok makan penyedap rasa
  • 1/2 sendok teh garam halus
  • 1 sendok makan gula pasir
  • 1/4 sendok teh merica

Cara membuat:

  1. Haluskan tomat, bawang, dan cabai yang telah dicuci bersih menggunakan cobek atau blender.
  2. Setelah itu, tumis bumbu yang sudah halus dengan minyak panas.
  3. Jika dirasa bumbu sudah wangi masukan tempoyak. Aduk hingga merata.
  4. Tambahkan penyedap rasa, garam, merica dan gula. Jangan lupa untuk mengoreksi rasa sesuai selera.
  5. Selanjutnya tetap tumis sambal dan tempoyak sampai benar-benar harum dan minyak sedikit demi sedikit menghilang.
  6. Jika sudah dirasa matang tiriskan.
  7. Sambal tempoyak siap dihidangkan.

4. Sambal pecel khas Madiun

5 Resep Sambal Khas Indonesia, Pecinta Pedas Wajib Coba!Sambal pecel (instagram/halalmaknyus)

Bahan-bahan:

  • 1/4 kacang tanah
  • 1/4 minyak goreng
  • 4 butir bawang putih
  • 3 buah cabe rawit
  • 6 buah cabe kriting
  • 2 cm kencur
  • 2 butir asem jawa
  • 1 sendok teh garam
  • 3 butir gula merah
  • 5 lembar daun jeruk
  • 5 sendok makan kecap manis

Cara membuat:

  1. Cuci dan tiriskan kacang. Lalu goreng dengan minyak panas menggunakan api sedang.
  2. Jika sudah matang, angkat dan tiriskan. Tunggu hingga dingin.
  3. Hancurkan kacang yang telah dingin menggunakan blender dan sisihkan.
  4. Kemudian haluskan cabe rawit, cabe keriting, bawang putih, kencur menggunakan cobek atau blender.
  5. Tumis bumbu yang telah dihaluskan. Tambahkan gula merah dan daun jeruk yang sudah diris lalu tambahkan juga kecap manis.
  6. Setelah mengental, tuang ke atas kacang yang sudah dihaluskan. Aduk hingga bumbu dan kacang tercampur rata.
  7. Jika akan menghidangkan tinggal ditambah air matang dingin atau hangat.
  8. Sambal pecel siap santap dengan sayuran pelengkapnya.

5. Sambal Cibiuk khas Sunda

5 Resep Sambal Khas Indonesia, Pecinta Pedas Wajib Coba!Sambal cibiuk (instagram/resepmasakankolonial)

Bahan-bahan:

  • 20 buah cabe rawit hijau
  • 5 buah cabe keriting hijau
  • 2 siung bawang putih
  • 2 buah tomat hijau
  • 1 ruas kencur
  • 1 genggam daun kemangi
  • 1 sendok sayur minyak goreng, untuk menumis sambal
  • 1/2 sendok teh kaldu jamur
  • 1/4 sendok teh garam
  • 1,5 sendok makan air jeruk nipis

Cara membuat:

  1. Rebus bawang putih, cabe rawit, cabe kriting, kencur, dan tomat hingga layu. Angkat lalu ulek agak kasar.
  2. Panaskan minyak goreng lalu tumis sambal hingga matang.
  3. Tambahkan kaldu jamur, garam dan daun kemangi. Aduk hingga merata. Tes rasa lalu angkat. Sambal Cibiuk Khas Sunda siap disajikan bersama lauk pelengkap.

Itulah lima resep sambal khas dari berbagai daerah di Indonesia. Sambal-sambal di atas memiliki keunikan rasa masing-masing. Kamu mau buat yang mana?

Baca Juga: 10 Tips Membuat Milk Tea Boba Manis dan Segar, Mudah Kok!

Erni Rahmawati Photo Community Writer Erni Rahmawati

Penulis bermata bulat yang suka makan cokelat

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya