Hae Cafe and Resto Kota Metro (Instagram/haecaferesto)
Tak hanya mengutamakan suasana tempat, Hae Cafe and Resto juga menawarkan beragam menu makanan dan minuman lengkap dan menggugah selera. Dari makanan berat hingga menu ringan, semuanya dibuat dengan tampilan cantik dan rasa memuaskan. Untuk menu makanan, tersedia pilihan makanan khas rumahan lezat seperti ayam bakar, ayam goreng, ayam bacem, hingga hidangan spesial seperti buntut bakar dan sop buntut kaya rasa.
Pilihan menu ikan seperti gurame fillet, gurame asam manis, gurame bakar, dan gurame dabu-dabu juga menjadi favorit banyak pengunjung karena porsinya besar dan rasanya nikmat.
Selain itu, ada juga menu iga bakar, sop iga, aneka mie kwetiau, berbagai pilihan nasi goreng, hingga menu pasta cocok untuk pengunjung jika ingin mencoba hidangan western. Semua menu disajikan dengan plating menarik, membuat setiap hidangan tidak hanya lezat tetapi juga estetik saat difoto.
Untuk pilihan minuman, Hae Cafe and Resto menyediakan beragam menu kopi diracik dengan cita rasa khas. Varian seperti americano, affogato, kopsu regal, sterben coffee, caffe latte, cappuccino, espresso, caramel latte, hingga hazelnut latte menjadi pilihan favorit para pencinta kopi.
Namun, jika kamu ingin minuman lebih menyegarkan, tersedia juga varian non-coffee seperti mojito series: fresh green kiwi, grape mojito, lychee mojito, strawberry mojito, dan virgin mojito.
Tak ketinggalan, tersedia juga pilihan healthy juice seperti kinan, lily, water bold, rose, hingga pinacolda menyegarkan. Setiap minuman disajikan dengan tampilan cantik dan rasa pas, membuat pengalaman nongkrong di Hae Cafe and Resto makin menyenangkan.