Rekomendasi Oleh-Oleh Mudik Khas Lampung Paling Populer

Aneka olahan pisang, nanas hingga bakso

Intinya Sih...

  • Keripik pisang khas Lampung memiliki berbagai varian rasa seperti cokelat, strawberi, susu, keju, kopi, melon, oreo dan lumer dibalur dengan krim cokelat, green tea atau tiramisu.
  • Pie pisang menjadi kue khas lampung kekinian yang unik karena dibentuk menyerupai pisang dan di tengahnya diberi aneka topping membuat tampilannya semakin menggiurkan.
  • Kopi Lampung terkenal dengan brand Jempol, Kopi AKL, dan Kopi Brazika yang memiliki cita rasa lembut sehingga cocok untuk peminum kopi pemula.

Bandar Lampung, IDN Times - Mudik menjadi tradisi masyarakat Indonesia saat menyambut hari raya Idul Fitri. Biasanya, para perantau di kota akan kembali ke kampung halaman untuk bersilaturahmi dengan keluarga saat hari raya tiba. Tradisi mudik ini tentu tak terlepas dari oleh-oleh akan dibawa saat kembali ke kota.

Jika kamu berencana mudik ke Lampung, berikut beberapa rekomendasi oleh-oleh paling populer dan digemari wisatawan saat ke Lampung. Keep scrolling ya!

1. Keripik pisang

Rekomendasi Oleh-Oleh Mudik Khas Lampung Paling Populer(instagram/haitoms.lampung)

Lampung merupakan salah satu penghasil pisang terbesar di Indonesia. Tak heran, jika olahan buah ini menjadi oleh-oleh khas memiliki berbagai varian rasa.

Selain rasa original, keripik pisang khas Lampung memiliki rasa cokelat, strawberi, susu, keju, kopi, melon, oreo dan masih banyak lagi. Bahkan ada juga olahan keripik pisang lumer dibalur dengan krim cokelat, green tea atau tiramisu.

Ciri khas keripik pisang di Lampung olahannya tidak digoreng menggunakan minyak tetapi dipanggang sehingga menghasilkan cita rasa berbeda dari keripik pisang kebanyakan.

2. Pie pisang

Rekomendasi Oleh-Oleh Mudik Khas Lampung Paling Populer(instagram/yussyakmal)

Selain dibuat keripik, buah pisang berlimpah di Lampung juga dibuat menjadi makanan kue bertekstur kering memiliki cita rasa renyah di luar dan lembut di dalam yaitu pie pisang menjadi kue khas lampung kekinian.

Olahan kue pie pisang ini juga unik karena dibentuk menyerupai pisang dan di tengahnya diberi aneka topping membuat tampilannya semakin menggiurkan. 

Baca Juga: 5 Museum di Lampung, jadi Rekomendasi Wisata Sejarah Menarik!

3. Kopi Lampung

Rekomendasi Oleh-Oleh Mudik Khas Lampung Paling PopulerIlustrasi kopi (id.pinterest.com/Setapak Langkah)

Pecinta kopi jangan sampai ketinggalan oleh-oleh Lampung paling terkenal ini ya. Karena Lampung salah satu penghasil kopi robusta terbaik di Indonesia lho.

Beberapa brand kopi terkenal di Lampung adalah kopi Jempol, merupakan kopi andalan masyarakat Lampung dari generasi ke generasi. Kemudian, Kopi AKL, salah satu kopi paling digemari oleh wisatawan karena berasal dari biji kopi hanya bisa tumbuh di pegunungan tinggi Liwa, Lampung Barat.

Lalu, ada Kopi Brazika memiliki cita rasa lembut sehingga cocok untuk peminum kopi pemula. Kopi ini sering menjadi bahan pembuat kopi di warung kopi atau kafe di Lampung. 

4. Bakso Sony

Rekomendasi Oleh-Oleh Mudik Khas Lampung Paling Populer(instagram/bakso.sony.lampung)

Kuliner satu ini pasti sudah sangat terkenal di luar Lampung. Bahkan beberapa wisatawan menganggap, berkunjung ke Lampung kurang lengkap kalau belum nyobain kuliner Bakso Son Haji Sony.

Meski makanan berkuah, kuliner satu ini tetap bisa dijadikan oleh-oleh karena sudah disediakan paket bakso agar bertahan lama saat di perjalanan. Selain bakso, juga ada mie ayam, pempek, otak-otak dan tekwankhas Lampung.

5. Lapis legit

Rekomendasi Oleh-Oleh Mudik Khas Lampung Paling PopulerPotret kue tradisional Lampung lapis legit (instagram/meronacakes)

Tak hanya pisang, Lampung juga merupakan salah satu daerah penghasil nanas terbaik di Indonesia. Kamu bisa mencicipi olahan nanas sudah dibuat menjadi kue khas Lampung yakni lapis legit.

Meski bukan kue kering, panganan ini bisa bertahan hingga dua bulan jika dikemas dan disimpan secara tepat. Pilihan rasanya juga ada banyak, mulai dari original, coklat, nutela, keju atau pandan.

6. Engkak ketan

Rekomendasi Oleh-Oleh Mudik Khas Lampung Paling PopulerPotret kue tradisional Lampung lapis legit dan engkak (instagram/siger foodies)

Kue khas Lampung engkak ketan juga cocok banget jadi oleh-oleh saat mudik nanti. Tekstur dan cara pembuatannya hampir sama dengan lapis legit yakni di panggang dan teksturnya berlapis.

Namun untuk rasa, engkak lebih kenyal dan gurih karena menggunakan tepung ketan dan santan. Selain original engkak juga memiliki varian rasa cokelat, durian, ketan hitam atau pandan.

Menggoda selera semua ya sepertinya oleh-oleh khas Lampung saat mudik ke kota ini. Kamu penasaran mau coba yang mana?

Baca Juga: Festival Sekura Lampung Barat 2024, Intip Jadwal dan Potret Uniknya

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya