TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Wisata Baru di Kota Metro, Konsep Garden Cocok untuk Liburan Keluarga

Wisata sambil memetik buah dan sayur

instagram/metrogarden

Metro, IDN Times - Kota Metro kini memiliki wisata baru. Konsep perkebunan buah dan sayur di Jalan Diponegoro 22 Hadimulyo Barat. Wisata bernama Metro Garden itu diresmikan langsung oleh Wali Kota Metro, Wahdi Siradjuddin.

Wahdi menjelaskan, Pemerintah Kota Metro sangat mengapresiasi dengan kegiatan yang mendukung pertumbuhan ekonomi dan pariwisata di Kota Metro.

“Dengan adanya Metro Garden tentunya dapat menjadi nilai pembaruan di Kota Metro yang harus mengedepankan kreativitas dan inovatif. Serta dengan adanya usaha ini tentunya dapat menciptakan lapangan kerja bagi warga Kota Metro,” katanya Rabu (7/6/2023).

Baca Juga: Wisata Pantai Populer di Lampung, Healing Seru Vitamin Sea!

1. Jadi ikon Kota Metro

instagram/metrogarden

Owner Metro Garden, Adri Sutan Sikumbang dan Tismiati menyampaikan, adanya Metro Garden ini dapat menambah tempat pariwisata keluarga sekaligus ikon Kota Metro.

"Kami berharap wisata ini bisa berjalan dengan lancar dan baik sehingga menjadi barokah bagi masyarakat serta karyawan Metro Garden," ujarnya.

2. Ada dua konsep garden indoor dan outdoor

instagram/metrogarden

Saat mengunjungi Metro Garden, wisatawan akan disuguhkan pemandangan hijau berasal dari tanaman buah dan sayur segar.

Selain itu, berwisata sambil memetik buah melon, semangka atau sayuran bunga kol, pokcoy, tomat, cabai hingga jagung pastinya sangat menyenangkan bukan?

Konsep gardennya juga ada dua lho, indoor dan outdoor, jadi pengunjung bisa memilih ingin menikmati suasana green house indoor dan kebun melon outdoor.

Baca Juga: Rekomendasi Hotel Kota Metro, Diskon Sampai 80 Persen

Berita Terkini Lainnya