TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Museum di Lampung, jadi Rekomendasi Wisata Sejarah Menarik!

Menyimpan berbagai peninggalan sejak jaman prasejarah

Museum Lampung. (Instagram/sapoytrayopie)

Intinya Sih...

  • Museum Lampung adalah museum pertama dan terbesar di Provinsi Lampung, dengan koleksi bersejarah dan prasejarah serta harga tiket masuk Rp5.000 per orang.
  • Museum Kekhatuan Semaka memiliki 700 koleksi sejarah, dikelola oleh keturunan generasi ke-13 Kerajaan Kekhatuan Semaka.
  • Museum Transmigrasi Bagelen menyimpan historis proses transmigrasi masyarakat Pulau Jawa Bali ke Lampung pada era kolonial, dengan 254 koleksi peninggalan sejarah.

Bandar Lampung, IDN Times - Museum merupakan salah satu tempat bisa mengenal budaya dan sejarah suatu tempat. Museum paling terkenal di Lampung saat ini adalah Museum Lampung terletak di pusat Kota Bandar Lampung.

Tapi ternyata, selain Museum Lampung ada banyak museum-museum menarik untuk dikunjungi di Lampung lho! Kali ini IDN Times akan bagikan 5 museum yang ada di Lampung. Yuk simak!

1. Museum Lampung

Museum Lampung. (Dok. Museum Lampung)

Museum Lampung merupakan museum pertama dan terbesar di Provinsi Lampung. Museum ini didirikan sekitar 1975 atau 1976 di Jalan ZA Pagar Alam, Kecamatan Rajabasa, Kota Bandar Lampung.

Tak hanya koleksi bersejarah di Lampung, museum ini juga memiliki beberapa koleksi prasejarah, budaya lokal, hingga sejarah nasional. Ada sekitar 4.700 benda bersejarah di Museum Lampung.

Semuanya terdiri dari benda geologika, historika, arkeologika, termasuk pakaian, rumah, serta budaya adat Provinsi Lampung. Untuk tiket masuknya relatif terjangkau lho hanya Rp5.000 per orang. Jam operasionalnya mulai pukul 08.00 sampai 14.00 WIB.

2. Museum Kekhatuan Semaka

Museum Kekratuan Semaka. (Instagram/lampunginsta)

Lalu ada Museum Kekhatuan Semaka. Museum ini cukup unik karena dikelola secara langsung turun temurun dari raja pertamanya hingga sekarang. Lewat museum kecil ini, Masyarakat Kekhatuan Semaka ingin mengenalkan dan melestarikan budayanya kepada masyarakat luar untuk dipelajari secara umum.

Saat ini Museum Kekhatuan Semaka dikelola oleh keturunan generasi ke 13 Kerajaan Kekhatuan Semaka. Lokasinya berada di Jalan Kota Agung Bengkunat Nomor 21, Pekon Sanggi Unggak, Kecamatan Bandar Negeri Semuong, Kabupaten Tanggamus.

Terdapat sekitar 700 koleksi sejarah di museum ini. Kamu bisa melihat pakaian adat, pakaian penari, uang, senjata tradisional, alat musik, kain khas, alat makan, hingga peninggalan megalithikum di sini.

Baca Juga: Festival Sekura Lampung Barat 2024, Intip Jadwal dan Potret Uniknya

3. Museum Transmigrasi Bagelen

Museum Transmigrasi Lampung. (Dok. Disnakertrans Lampung)

Museum Transmigrasi Bagelen merupakan salah satu objek wisata sejarah dan edukasi di Lampung sayang untuk dilewatkan. Lokasinya ada di Jalan Ahmad Yani Nomor 111, Sukaraja, Kecamatan Gedong Tataan, Kabupaten Pesawaran.

Museum Ketransmigrasian Lampung ini menjadi salah satu tempat yang menyimpan historis proses terjadinya transmigrasi masyarakat Pulau Jawa Bali ke Lampung pada era kolonial. Desa Bagelen merupakan tempat transmigrasi masyarakat Pulau Jawa pertama di Lampung.

Tak hanya bisa melihat proses transmigrasi di Lampung, terdapat sekitar 254 koleksi peninggalan sejarah mulai dari pakaian adat, foto, seni rupa, alat musik, perabotan rumah, alat pertanian, hingga peralatan dapur. Selain itu, di pelataran museum ini kamu juga bisa melihat berbagai rumah adat khas dari seluruh daerah di Indonesia.

4. Museum Purbakala Lampung

Museum Purbakala Pugung Raharjo. (Google Review/museumpurbakala)

Museum Purbakala atau Taman Purbakala Pugung Raharjo Lampung berlokasi di Desa Pugung Raharjo, Kecamatan Sekampung Udik, Kabupaten Lampung Timur. Hanya sekitar 2 jam perjalanan dari Bandar Udara Radin Intan II Lampung.

Situs megalitik di museum ini pertama kali ditemukan 1957 oleh masyarakat setempat. Selain jenis batu-batuan, di situs ini juga terdapat arca Bodhisatwa, Prasasti Dalung dan batu nisan menandakan daerah tersebut juga telah mendapat pengaruh agama Islam.

Sehingga kamu bisa melihat secara langsung peninggalan sejarah di Lampung Timur dari mulai zaman prasejarah, klasik atau Hindu-Buddha dan Islam dalam satu tempat.

Berita Terkini Lainnya