TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Ini Cara PLN Genjot Pengembangan Bisnis Internet di Lampung

Ada 74 cluster telah tersedia jaringan Iconnet

PLN UID Lampung dan PT PLN Icon Plus sepakat berkolaborasi pengembangan bisnis internet di Provinsi Lampung. (Dok. PLN UID Lampung).

Bandar Lampung, IDN Times - PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Lampung dan PT PLN Icon Plus sebagai Subholding Beyond kWh dari PT PLN (Persero) sepakat berkolaborasi pengembangan bisnis internet di Provinsi Lampung.

Hal itu diwujudkan dengan penandatangan Nota Kesepahaman Pemasaran Bersama dilakukan di Kantor PLN UID Lampung, Kamis (13/7/2023). Penandatanganan Nota Kesepahaman ini dilakukan General Manager PLN UID Lampung, Saleh Siwanto dan Direktur Utama PLN Icon Plus, Ari Rahmat Indra Cahyadi.

Baca Juga: PLN UID Lampung Salurkan Ratusan Paket Daging Kurban

1. Kolaborasi PLN group

ilustrasi kerjasama tim ( Pexels.com/fauxels )

Penandatanganan kerja sama itu diharapkan dapat menciptakan program-program pemasaran bersama terkait produk dan layanan lebih variatif dan inovatif kedua belah pihak.

"Melalui kerja sama ini, diharapkan dapat terjalin kolaborasi dan sinergi baik di antara PLN Group. Sehingga, informasi terkait produk-produk PLN Icon Plus dapat diterima secara masif hingga ke unit-unit PLN dan masyarakat," ujar Ari.

2. Ada 74 cluster telah tersedia jaringan Iconnet

PLN UID Lampung dan PT PLN Icon Plus sepakat berkolaborasi pengembangan bisnis internet di Provinsi Lampung. (Dok. PLN UID Lampung).

Saat ini, sebanyak 74 cluster telah tersedia jaringan Iconnet merupakan salah satu produk internet dari PLN Icon Plus. Ke-74 cluster tersebut tersebar di 9 kabupaten dan 2 kota di Provinsi Lampung. Hal itu membuka peluang besar bagi perkembangan bisnis internet dari beyond kWh PT PLN Icon Plus khususnya di Lampung.

"Peluang masih sangat terbuka lebar, produk atau layanan PLN dan PLN Icon Plus harus dapat terkonsolidasi dengan baik. Sehingga ke depannya diharapkan jika ada calon pelanggan PLN yang akan melakukan penyambungan baru atau tambah daya otomatis mendapat internet, saat ini masih sedang dikaji oleh tim," imbuh Ari.

Baca Juga: Cara PLN Buka Jalan Dorong Ekosistem Kendaraan Listrik di Lampung

Berita Terkini Lainnya