TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Cara XL Axiata Jaga Jaringan Momen Long Weekend Imlek dan Pemilu 2024

Diprediksi terjadi peningkatan trafik sekitar 10 persen

PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) telah menyiapkan jaringan berkualitas long weekend Imlek dan Pemilu 2024. (Dok. XL Axiata).

PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) telah menyiapkan jaringan berkualitas guna sukseskan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, terkhusus hari coblosan pada Rabu 14 Februari 2023. Kesiapan jaringan ini merupakan bagian dari upaya peningkatan jaringan dan pengalaman pelanggan yang terus-menerus dilaksanakan oleh XL Axiata di sepanjang tahun.  

Baca Juga: Cara Beli Kartu Perdana XL Axiata via Online XL Store, Gak Ribet

1. Siapkan kapasitas jaringan mencukupi

PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) telah menyiapkan jaringan berkualitas long weekend Imlek dan Pemilu 2024. (Dok. XL Axiata).

Direktur & Chief Technology Officer XL Axiata, I Gede Darmayusa, mengatakan, pihaknya telah menyiapkan jaringan kapasitas mencukupi untuk mengantisipasi jika terjadi lonjakan trafik di moment pemilu tersebut.

"Yang pasti, kenyamanan dan kelancaran aktifitas komunikasi pelanggan dan masyarakat menjadi perhatian dan prioritas kami. Harapan kami, jika terjadi lonjakan trafik, layanan tetap berjalan lancar tanpa ada kendala yang berarti,” jelasnya dalam keterangan resmi, Selasa (6/2/2024). 

2. Diprediksi terjadi peningkatan trafik sekitar 10 persen

Axiata Group Berhad mengumumkan transformasi struktural anak perusahaannya di Indonesia, PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) dan PT Link Net Tbk (Link Net), Rabu (6/12/2023). (Dok. XL Axiata).

I Gede menambahkan, perkiraan selama pesta demokrasi tersebut akan terjadi peningkatan trafik sekitar 10 persen dibandingkan kondisi normal hari biasa. Petugas dan tim jaringan XL Axiata akan siap siaga (standby) di lapangan maupun dari pusat pemantauan Customer Experience & Service Operation Center (CE&SOC) milik XL Axiata di Jakarta.

"Antisipasi jika terjadi kondisi darurat juga sudah disiapkan untuk memastikan jaringan yang berkualitas," jelasnya.

Berita Terkini Lainnya