Sudah Daftar Kompetisi PUBG Mobile? Total Hadiah Rp600 Juta

Pertandingan disiarkan langsung live streaming lho!

Bandar Lampung, IDN Times - Perjalanan cabang olahraga elektronik atau esports di tanah air, tak terkecuali di Provinsi Lampung semakin hari kian mengalami perkembangan positif. Itu terbukti, hadirnya sejumlah agenda atau kompetensi baik di kancah nasional hingga internasional.

Salah satunya Dunia Games League (DGL) 2021 ajang kompetisi game Player Unknown Battleground (PUBG) Mobile dari Telkomsel, Direktur Marketing Telkomsel Rachel Goh mengatakan, melalui kegiatan ini, pihaknya berupaya membuka lebih banyak kesempatan bagi para penggemar game online di seluruh penjuru Indonesia, untuk mengasah keterampilan dan daya saing bermain game

Selain itu, platform Dunia Games juga memungkinkan para gamer alurkan minat, saling terhubung, dan berkolaborasi, untuk menciptakan komunitas dan ekosistem esports lebih holistis, menarik dan berkembang.

"Kembalinya DGL di tahun ketiga ini, menjadi salah satu wujud dari semangat dan komitmen kami bagi para gamer dan industri gaming di Indonesia," ujarnya dalam keterangan tertulis Rachel, Minggu (18/4/2021).

1. Diharapkan memperkuat komunitas esports dan pertumbuhan industri game di Indonesia

Sudah Daftar Kompetisi PUBG Mobile? Total Hadiah Rp600 Jutagoogle.com

Rachel menjelaskan, setelah ajang serupa pertama kali digelar sejak 2019 kemarin. kegiatan ini tidak hanya menumbuhkan PUBG Mobile. Namun turut memperkuat komunitas esports dan pertumbuhan industri game di Indonesia.

"Ajang ini, tidak hanya menjadi kompetisi bagi tim profesional, namun juga membuka peluang bagi tim amatir, untuk menunjukkan kemampuan bermain dan minat di PUBG Mobile dengan mengikuti DGL 2021," ucap Rachel.

Baca Juga: Hobi TikTokan? Telkomsel Siap Beri Hadiah Puluhan Juta

2. Memberi kesempatan berkompetisi di PUBG Mobile Indonesia National Championship 2021 Grand Final

Sudah Daftar Kompetisi PUBG Mobile? Total Hadiah Rp600 Jutaesporttopserver.com

Sedikit berbeda dengan dua gelar DGL sebelumnya, sebagai langkah dukungan terhadap DGL 2021. Rachel mengatakan, Telkomsel memberikan perjalanan lanjutan bagi para pemenang, sehingga dua partisipasi terbaik bisa langsung diundang mengikuti PUBG Mobile Indonesia National Championship 2021 Grand Final.

Berkaca sebelumnya, DGL 2021 diperkirakan mampu mengundang jutaan pasang mata penikmat game mobile, sehingga Telkomsel juga bakal menyiarkan rangkaian pertandingan via melalui siaran langsung di akun YouTube Dunia Games dan DGTV, aplikasi MAXstream, serta situs dgl.duniagames.co.id.

"Ini berangkat dari antusiasme luar biasa yang ditunjukkan pecinta esports dari edisi-edisi sebelumnya, Telkomsel kembali menggelar DGL untuk menjangkau lebih banyak penggemar esports di seluruh wilayah di Indonesia," imbuh Rachel.

3. Format kompetisi masih sama seperti tahun-tahun sebelumnya

Sudah Daftar Kompetisi PUBG Mobile? Total Hadiah Rp600 JutaIlustrasi main game. (IDN Times/Mardya Shakti)

Pendaftaran gelaran kompetisi DGL 2021 dilakukan secara online via situs dgl.duniagames.co.id dan dibuka dari 16 April sampai 31 Mei 2021. Targetnya, 24 profesional tim PUBG Mobile dan 4.096 tim amatir dari seluruh daerah bisa berpartisipasi dalam DGL 2021.

Selain itu, kompetisi ini masih meneruskan format kompetisi di tahun-tahun sebelumnya. "Jadi nanti para jagoan PUBG Mobile dari seluruh penjuru tanah air akan disaring dan saling dipertemukan," kata Rachel.

4. Total hadiah Rp600 juta

Sudah Daftar Kompetisi PUBG Mobile? Total Hadiah Rp600 JutaANTARA FOTO/Arif Firmansyah

Rachel menuturkan, para peserta akan berkompetisi pada periode Qualifier dan Play-Ins berlangsung selama 5 Juni sampai 11 Juli 2021. Selanjutnya, peserta terbaik akan saling beradu kemampuan di babak Grand Final pada 17 hingha 18 Juli 2021, guna memperebutkan total hadiah Rp600 juta.

“Sebagai salah satu event terbesar, DGL 2021 diharapkan membuka lebih banyak peluang bagi para gamer di Indonesia, untuk mengeksplor industri esports. Dengan begitu, Indonesia dapat memiliki lebih banyak talenta berdaya saing tinggi di bidang esports,” tukasnya.

Baca Juga: Kamu Perlu Tahu, 7 Program Telkomsel Momen Ramadan dan Idul Fitri 2021

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya