6 HP OPPO Rilis April dan Mei 2024, Harga Worth It!

Punya kualitas oke dengan harga yang ramah di kantong

Intinya Sih...

  • OPPO merilis 6 smartphone terbaru di bulan April dan Mei 2024
  • Daftar terbarunya meliputi OPPO A3 Pro 5G, OPPO K12 5G, OPPO A60 4G, OPPO K12x 5G, OPPO Reno12 5G, dan OPPO Reno12 Pro 5G
  • Harga smartphone-nya bervariasi mulai dari Rp2,6 juta hingga Rp9 juta dengan kualitas dan spesifikasi yang menggiurkan

OPPO adalah produsen smartphone sangat aktif melakukan fabrikasi smartphone di setiap periodenya. Banyaknya produk OPPO beredar menjadi salah satu daya tarik bagi konsumen.

Alasannya, HP terbaru buatan OPPO selalu mengedepankan fitur dan spesifikasi terus mengalamai inovasi. Bukan tanpa sebab, upaya ini adalah bentuk persaingan yang kompetitif supaya produk buatan brand ini bisa bersaing keras.

Memasuki periode April dan Mei 2024, tercatat setidaknya ada enam smartphone terbaru dari OPPO yang bisa kamu jadikan referensi sebelum upgrade atau membeli smartphone. Apa saja daftar terbarunya? Simak dan ikuti terus ulasan berikut ini.

1. OPPO A3 Pro 5G

6 HP OPPO Rilis April dan Mei 2024, Harga Worth It!potret OPPO A3 Pro 5G (oppo.com)

Pertama ada OPPO A3 Pro 5G rilis April 2024, opsi ini menawarkan fitur sangat menggoda mulai dari konstruksi bodi dengan rating IP69, memiliki dukungan dual kamera berlensa wide 64MP dan depth 2MP, serta dibekali dengan baterai tanam 5000 mAh berfitur fast charging 67W dan reverse charging.

Soal dapur pacu, OPPO A3 Pro 5G ditenagai chipset Mediatek Dimensity 7050, RAM berkapasitas 8/12GB, memori internal berukuran 256/512GB, serta memiliki fasilitas layar seluas 6,7 inci berpanel AMOLED 120Hz. Hadir dengan opsi warna blue, pink, dan mint, rekomendasi ini bisa kamu beli di angka Rp4,9 jutaan.

2. OPPO K12 5G

6 HP OPPO Rilis April dan Mei 2024, Harga Worth It!potret OPPO K12 5G (oppo.com)

Berikutnya ada OPPO K12 5G ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon 7 Gen 3 yang bisa kamu beli di harga Rp4,5 juta. Opsi ini memiliki mobilitas daya sangat tinggi karena dibekali fitur fast charging 100W untuk mempercepat proses pengisian daya baterai 5000 mAh.

Mengenai spek, OPPO K12 5G melibatkan penggunaan RAM 8/12GB, memori internal berkapasitas 256/512GB, serta menyuguhkan dimensi layar 6,7 inci berpanel AMOLED. Soal fasilitas dan fitur , OPPO K12 5G memiliki dukungan dual kamera berlensa wide 50MP dan ultrawide 8MP, memiliki bodi dengan rating proteksi IP54, serta mengadopsi penggunaan sistem operasi Android 14 dengan user interface ColorOS 14.

Baca Juga: 4 HP OPPO Termurah untuk Anak Sekolah, Spesifikasi Mumpuni 

3. OPPO A60 4G

6 HP OPPO Rilis April dan Mei 2024, Harga Worth It!potret OPPO A60 4G (oppo.com)

Selanjutnya ada OPPO A60 4G bisa kamu beli di harga Rp2,6 juta. Opsi ini membawakan inovasi terbaru mulai dari sistem operasi Andorid 14 dengan antarmuka ColorOS 14 untuk experience yang lebih baik.

Mengusung penggunaan chipset Qualcomm Snapdragon 680 4G sebagai dapur pacu utama, serta memiliki mobilitas daya unggul berkat baterai tanam 5000 mAh berfitur fast charging 45W. Selain itu, OPPO A60 4G memiliki dukungan storage berupa RAM 8GB dengan memori internal 128/256G yang kapasitasnya bisa kamu maksimalkan dengan memasang kartu memori tambahan pada slot microSDXC.

Tak ketinggalan, HP berwarna purple dan blue ini memiliki konstruksi bodi tangguh dengan rating proteksi IP54.

4. OPPO K12x 5G

6 HP OPPO Rilis April dan Mei 2024, Harga Worth It!potret OPPO K12x 5G (opposhop.cn)

Rilis Mei 2024, OPPO K12x 5G hadir dengan dukungan chipset Qualcomm Snapdragon 695 5G disandingkan dengan sistem operasi Android 14 dan user interface ColorOS 14. Soal display, OPPO K12x 5G menggunakan konfigurasi layar OLED 6,67 inci yang nyaman kamu pakai untuk gaming karena punya refresh rate 120Hz.

Soal teknis, OPPO K12x 5G didukung oleh RAM 8/12GB, memori internal 256/512GB, serta memiliki dukungan dual kamera berlensa wide 50MP dan depth 2MP. Perihal catu daya, kamu akan difasilitasi oleh baterai tanam 5500 mAh berfitur fast charging 80W bisa kamu nikmati dengan menebusnya diangka Rp2,9 juta dengan pilihan warna gray dan light green.

5. OPPO Reno12 5G

6 HP OPPO Rilis April dan Mei 2024, Harga Worth It!potret OPPO Reno12 5G (oppo.com)

Hadir dengan konfigurasi chipset Mediatek Dimensity 8250, OPPO Reno12 5G adalah opsi mid-range yang cukup direkomendasikan karena memiliki fitur dan spesifikasi paling kekinian. Rekomendasi ini menawarkan fasilitas RAM berukuran 12/16GB nyaman untuk multitasking, menyajikan triple kamera beresolusi 50+50+8MP untuk fotografi dan videografi, serta memiliki dukungan catu daya terbaik berkat baterai tanam 5000 mAh berfitur fast charging 80W dan reverse charging.

Dari sisi multimedia, HP seharga Rp6,7 juta ini memiliki fasilitas layar AMOLED 6,7 inci yang memiliki konfigurasi refresh rate 120Hz berteknologi HDR10+.Desain bodinya sendiri dilidungi rating proteksi IP65 dengan varian warna black, silver, dan peach.

6. OPPO Reno12 Pro 5G

6 HP OPPO Rilis April dan Mei 2024, Harga Worth It!potret OPPO Reno12 Pro 5G (oppo.com)

Terakhir ada OPPO Reno12 Pro 5G sebagai varian kakak dari OPPO Reno12 5G mengusung komposisi spek lebih berisi. Dapur pacu OPPO Reno12 Pro 5G ditenagai chipset Mediatek Dimensity 9200+ yang disandingkan dengan memori RAM 12/16GB, memori internal 256/512GB, serta mengadopsi penggunaan GPU Immortalis-G715 MC11.

Mengenai konfigurasi kamera, baterai, dan layar, OPPO Reno12 Pro 5G masih mengadopsi spek yang sama dengan OPPO Reno12 5G. Berkenan membeli OPPO Reno12 Pro 5G, Guys? Siapkan kocek sekitar Rp9 juta, ya!

Dari deretan smartphone terbaru di atas, adakah yang rencananya ingin kamu beli? Jika iya, salah satu dari plihan kamu adalah bentuk mahakarya terbaik dari OPPO yang selalu mengedepankan kualitas dan kuantitas namun dibanderol dengan harga yang relatif terjangkau. Jadi, jangan ragu untuk membeli salah satunya, ya!

Baca Juga: HP Mid-Range dan High-End Motorola Rilis Mei 2024, Beli Yuk!

Agung Prasetya Photo Community Writer Agung Prasetya

Penulis Amatir

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya