Tumbangkan Unimed, ITERA Maju Semifinal Liga Debat Mahasiswa IDN Times

Skor kemenangan ITERA 245,4

Intinya Sih...

  • Tim ITERA menang dalam babak perempat final Liga Debat Mahasiswa IDN Times
  • Mosi debat mengusung tema "Apakah Gaya Hidup Gen Z Harus Berubah demi Berkontribusi dalam Menangani Pemanasan Global dan Perubahan Iklim?"
  • ITERA akan bertanding di babak semifinal melawan tim IPB, sementara tim UIN Jakarta bakal bersua tim UGM

Bandar Lampung, IDN Times - Tim Institut Teknologi Sumatera (ITERA) menumbangkan Tim Universitas Negeri Medan (Unimed) dalam babak perempat final Liga Debat Mahasiswa IDN Times, Sabtu (25/5/2024). Kemenangan ini membawa Ahmad Rizky, Ferry Setiawan dan Wahyu Ginting melaju ke babak semifinal.

Dalam pertemuan kedua, tim ITERA sukses memperoleh nilai 245,4, sementara sang lawan tim Unimed dipunggawai Kenny Clarisa, Siti Maysarah, dan Chairunnisa Nasution hanya meraih nilai akhir 229.

"Pemenangnya selamat kepada ITERA dan tetap semangat untuk tim Unimed jangan patah semangat. Kedua tim sudah melakukan yang terbaik," ujar salah satu panelis dari Climate Program Manager.Foreign Policy Community of Indonesia (FPCI), Kiara Putri Mulia saat membacakan hasil akhir.

1. Rektor ITERA ikut bergabung menyaksikan acara debat

Tumbangkan Unimed, ITERA Maju Semifinal Liga Debat Mahasiswa IDN TimesRektor ITERA, I Nyoman Pugeg Aryantha. (IDN Times/Rohmah Mustaurida)

Pada babak perempat final ini, Liga Debat IDN Times dihadiri para panelis Climate Program Manager FPCI, Kiara Putri Mulia; Founder Ecoton Indonesia, Prigi Arisandi dan Akademisi Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya, Dr Satria Kusuma Mahardika.

Selain itu, turut bergabung Rektor ITERA, Prof I Nyoman Pugeg Aryantha sengaja hadir menyaksikan penampilan anak didik kampus ITERA. Debat kali ini dipandu oleh jurnalis IDN Times, Persiana Galih bertindak sebagai moderator debat.

Mosi debat kali ini mengusung tema "Apakah Gaya Hidup Gen Z Harus Berubah demi Berkontribusi dalam Menangani Pemanasan Global dan Perubahan Iklim? Perubahan seperti Apa yang Harus Dilakukan?" Dalam pertemuan keduanya, Unimed bertindak sebagai tim pro dan ITERA selaku tim kontra debat.

Debat kedua kampus negeri kenamaan ini dimulai sejak pukul 16.00 WIB. Kedua tim saling beradu dan mempertahankan argumentasi masing-masing hingga berlangsung cukup sengit dan seru.

2. Kepedulian Gen Z salah satunya dibuktikan kemunculan muda Pandawara Group

Tumbangkan Unimed, ITERA Maju Semifinal Liga Debat Mahasiswa IDN TimesTim Unimed dalam Liga Debat Mahasiswa IDN Times. (IDN Times).

Dalam debat tersebut, tim Unimed menilai kelompok Gen Z memiliki tanggung jawab besar dalam mengambil peran berkontribusi terkait menangani pemanasan global dan perubahan iklim. Tak terkecuali mengimplementasikannya dalam kehidupan sehari-hari.

Disebutkan, saat ini Gen Z telah memiliki sederet usaha ramah lingkungan semisal memanfaatkan limbah kulit pisang, serta mempunyai kekuatan untuk berkampanye langsung maupun via media sosial. Ini membuktikan Gen Z sebagai generasi apatis.

Hasil fakta penelitian yang dipaparkan, tim Unimed menyebut Gen Z adalah generasi memiliki keprihatinan terhadap kondisi lingkungan saat ini, sehingga mereka telah banyak mengambil peran semisal kegiatan memilah makanan sampai kemunculan kelompok muda penggerak dan pemengaruh berfokus pada permasalahan sampah dan kebersihan lingkungan, Pandawara Group.

"Sebagai percontohan, mahasiswa Unimed telah berinovasi melakukan budidaya maggot sebagai upaya mengurangi limbah sisa makanan, selain cepat dan efisiensi, sisa residu bisa dimanfaatkan untuk pupuk hingga pakan ternak dan pakan ikan," ucap Chairunnisa Nasution dari Tim Unimed

Baca Juga: Liga Debat IDN Times Hari Ini: IPB Vs ITB dan Unimed Vs Itera

3. Bukan tanggung jawab Gen Z melainkan generasi X dan milenial

Tumbangkan Unimed, ITERA Maju Semifinal Liga Debat Mahasiswa IDN TimesAhmad Rizky, salah satu tim ITERA dalam Liga Debat Mahasiswa IDN Times. (IDN Times).

Berbeda pandangan dari ITERA bertindak sebagai tim kontra, mereka memaparkan dua argumen pada mosi debat kali ini yakni, status Quo Gen Z dan ilustrasi generasi emas. Disebut berdasarkan hasil penelitian IDN Times, sebanyak 94 persen Gen Z telah menyetujui bila permasalahan pemanasan global dan perubahan iklim terjadi saat ini merupakan tanggung jawab para generasi X dan milenial.

Pasalnya, kedua generasi itulah kini ini tengah menduduki bangku-bangku kebijakan pemerintahan, dibandingkan harus menunggu atau membebankan penyelesaian permasalahan ini kepada Gen Z hingga 20 tahun mendatang.

"Hasil survei menunjukkan, Gen Z setuju bahwa pemerintah dan korporasi harus menanamkan perubahan struktural dan sistemik sebagai mitigasi perubahan iklim. Ini dilihat sebagai tantangan kolektif yang memerlukan aksi lebih jauh dibanding tanggung jawab individual," papar Ahmad Rizky.

Sementara argumentasi lainnya, ilusi generasi emas disebut dapat difokuskan kepada generasi emas saat ini untuk melakukan perubahan secara struktural dan sistemik, dibanding harus menunggu puluhan tahun mendatang penuh bayang-bayang kegagalan generasi.

"Artinya, generasi emas saat ini sudah gagal berkontribusi penuh pada mitigasi perubahan iklim dan pemanasan global, kemudian melimpahkan itu kepada generasi Z saja. Maka dari itulah perubahan sistemik dan struktural untuk menekan mengformulasikan, mengagendakan, mengimplementasikan, dan terus mengevaluasi kebijakan perubahan iklim serta pemanasan global," sambung dia.

4. Kehadiran sang rektor diakui beri tambahan semangat kepada tim ITERA

Tumbangkan Unimed, ITERA Maju Semifinal Liga Debat Mahasiswa IDN TimesTim ITERA dalam Liga Debat Mahasiswa IDN Times. (Dok. ITERA).

Pasca memaparkan argumentasi pro maupun kontra, kedua tim juga diberikan sesi kesempatan saling sanggah atas pernyataan lawan hingga menjawab masing-masing pertanyaan dari para panelis.

Terkait keberhasilan lolos ke babak semifinal, salah satu tim ITERA, Ahmad Rizky mengaku amat bersyukur memperoleh kemenangan kontra Unimed di babak perempat final ini. Namun tetap, timnya melakukan sejumlah evaluasi, terutama saat debat sesi kedua saat mendebat argumentasi lawan.

"Sebenernya tadi dari tim kami ada banyak hal yang ingin disanggah, tapi karena terkendala dengan waktu jadi kurang maksimal. Mungkin itu yang bakal jadi PR tim untuk bisa lebih memaksimalkan pengaturan waktu saat sesi saling sanggah," imbunnya.

Menatap laga semifinal menghadapi tim IPB, ia menyebutkan, tim ITERA bakal mematangkan serangkaian persiapan hingga hari pelaksanaan debat. "Kita bakal mendebat tim sendiri sebelum mendebat lawan, untuk mengetahui dan mengisi kekurangan dari tim ITERA," tambah dia.

Lebih lanjut diakui kehadiran sang rektor sejak sesi awal kompetisi debat kali ini turut menghadirkan tambahan semangat bagi tim ITERA, guna memberikan penampilan terbaik. Apalagi, sejauh ini pihak kampus juga telah memberikan dukungan penuh seperti menyediakan ruangan khusus latihan hingga pembimbing aktif menyokong bahan-bahan kajian dalam debat.

"Target awal kami lolos sampai semifinal, alhamdulillah berhasil, kami optimis lolos final dan membawa pulang gelar juara. Alhamdulillah, perjalanan sejak awal sampai hari ini berjalan sesuai rencana," sambung Rizky.

5. Empat tim terbaik lolos semifinal IPB, ITERA, UGM dan UIN Jakarta

Tumbangkan Unimed, ITERA Maju Semifinal Liga Debat Mahasiswa IDN TimesBabak perempat final Liga Debat Mahasiswa IDN Times, ITERA Vs Unimed. (IDN Times).

Pada hari sama di sesi pertama babak perempat final pukul 14.00 WIB, tim Institut Pertanian Bogor (IPB) juga sukses mengalahkan tim Institut Teknologi Bandung (ITB). Dalam penampilannya, kedua tim dinilai sama-sama menyajikan fakta secara kongkret sesuai kondisi perubahan iklim dan sisi menarik dari Gen Z.

Namun pada akhirnya, tim IPB dinyatakan menang dan berhasil lolos ke babak semifinal Liga Debat Mahasiswa IDN Times. Dengan demikian, babak semifinal akan diisi oleh 4 tim terbaik Universitas Islam Negeri (UIN) Jakarta, Universitas Gajah Mada (UGM), IPB, dan ITERA.

Pada babak semifinal nanti, tim ITERA akan dipertemukan melawan tim IPB sementara tim UIN Jakarta bakal bersua tim UGM. Pertemuan keempat tim terbaik ini akan digelar, Selasa (28/5/2024) mulai pukul 14.00 WIB.

Liga Debat Mahasiswa 2024 ini diketahui diikuti 12 kampus dari berbagai daerah di Indonesia. Kompetisi digelar dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-10 IDN Times diperingati pada 8 Juni 2024. Kompetisi bakal berlangsung dari penyisihan mulai 21 Mei hingga babak final 6 Juni 2024.

Kompetisi digelar untuk mengasah nalar kritis dan keterampilan berpendapat mahasiswa di kalangan Generasi Z, sesuai audience IDN Times. Satu tim beranggotakan tiga hingga lima orang, para peserta Liga Debat Mahasiswa 2024 antara lain: IPB, Telkom University, UGM, Universitas Diponegoro, Institut Teknologi Sepuluh November (ITS), UIN Syarif Hidayatullah.

Kemudian Institut Teknologi Nasional, Universitas Padjadjaran, ITERA, Universitas Mataram, Universitas Negeri Medan, dan ITB. Babak penyisihan dan perempat final digelar 21-27 Mei 2024, dilanjutkan dengan semi final pada 28-29 Mei 2024. Babak penyisihan hingga semi final digelar daring melalui Zoom. Babak final digelar luring di Kantor IDN Media di Jakarta, 6 Juni 2024.

Dalam kompetisi ini, panitia menyiapkan hadiah uang tunai puluhan juta untuk pemenang. Juara pertama mendapatkan Rp10 juta dan sertifikat, juara kedua Rp8 juta dan sertifikat, juara ketiga Rp6 juta dan sertifikat, dan juara keempat Rp4 juta dan sertifikat. Liga Debat Mahasiswa 2024 ini diselenggarakan dalam rangka menyemarakkan HUT ke-10 IDN Times didukung oleh PT Pertamina - Energizing You.

Baca Juga: Kalahkan ITB, IPB Melaju ke Semifinal Liga Debat Mahasiswa IDN Times 

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya