Ratusan Personel Siap Amankan Lebaran di Bandar Lampung, Buka 9 Posko

Ditugaskan mulai 4-16 April 2024

Intinya Sih...

  • 427 personel dan 9 Posko Lebaran awasi keamanan Idul Fitri di Kota Bandar Lampung
  • Operasi Ketupat Krakatau 2024 berlangsung selama 13 hari, mulai 4-16 April 2024
  • Pengamanan fokus pada keamanan, stabilitas harga, ketersediaan barang pokok, dan keselamatan berkendara

Bandar Lampung, IDN Times – Sebanyak 427 personel pengamanan dan 9 Posko Lebaran bakal mengawal keamanan dan kenyamanan pelaksanaan Hari Raya Idul Fitri 2024/1445 Hijriah di Kota Bandar Lampung.

Ratusan personel dan posko Lebaran tersebut akan disiagakan selama Operasi Ketupat Krakatau 2024 berlangsung 13 hari tepatnya mulai 4 - 16 April 2024.

"Dalam pengamanan ini, kami disupport oleh jajaran Kodim dan Pemerintah Kota Bandar Lampung, dan Polresta Bandar Lampung menerjunkan 427 personel. Ini tersebar di 9 pos pengamanan," ujar Kapolresta Bandar Lampung, Kombes Abdul Waras usai apel pasukan di Mapolresta, Rabu (3/4/2024).

Baca Juga: Buka Posko! 69 Ribu Penumpang Bakal Tiba di Bandara Radin Inten

1. Fokus pada aspek keamanan hingga jaga harga dan ketersediaan Bapokting

Ratusan Personel Siap Amankan Lebaran di Bandar Lampung, Buka 9 PoskoApel pasukan Operasi Ketupat Krakatau 2024 Polresta Bandar Lampung, Rabu (3/4/2024). (Dok. Polresta Bandar Lampung).

Abdul menjelaskan, apel gelar pasukan ini dimaksudkan sebagai pengecekan akhir kesiapan pelaksanaan Operasi Ketupat 2024, sekaligus komitmen nyata sinergitas TNI/Polri bersama stakeholder terkait dalam rangka pengamanan mudik dan perayaan Idul Fitri 1445 H.

Selain aspek keamanan dan Kamseltibcar lantas serta gangguan Kamtibmas lainnya, operasi ini turut difokuskan menjaga stabilitas harga dan ketersediaan Bapokting, hingga BBM harus tetap terjaga dengan lancar dan aman.

"Jadikan momentum Hari Raya Idul Fitri dapat menjadi sarana untuk mempererat silaturahmi, persatuan dan kesatuan seluruh lapisan masyarakat," ucapnya.

2. Minta petugas kedepankan kerja humanis

Ratusan Personel Siap Amankan Lebaran di Bandar Lampung, Buka 9 PoskoApel pasukan Operasi Ketupat Krakatau 2024 Polresta Bandar Lampung, Rabu (3/4/2024). (Dok. Polresta Bandar Lampung).

Seiring dengan arah dan tujuan tersebut, Abdul mengingatkan kepada para personel bertugas selama pelaksanaan kegiatan operasi kemanusiaan terpusat dengan sandi Ketupat 2024 ini harus mengedepankan kerja-kerja humanis.

"Bentuk komitmen Polresta Bandar Lampung bersama seluruh stakeholder terkait melaksanakan pengamanan perayaan Hari Raya Idul Fitri di tahun ini," pungkasnya.

3. Masyarakat bisa titip kendaraan di polresta/polsek saat mudik

Ratusan Personel Siap Amankan Lebaran di Bandar Lampung, Buka 9 PoskoApel pasukan Operasi Ketupat Krakatau 2024 Polresta Bandar Lampung, Rabu (3/4/2024). (Dok. Polresta Bandar Lampung).

Kapolresta mengimbau masyarakat Kota Bandar Lampung hendak melaksanakan mudik Lebaran dan khawatir dengan sepeda motor atau kendaraan bakal ditinggalkan, pihaknya, memberikan layanan penitipan kendaraan roda dua dan empat di Mako Polri mulai dari Polresta Bandar Lampung maupun Polsek jajaran.

“Harapan kita, bagi masyarakat yang akan mudik, agar dipastikan lebih dahulu bahwa rumah dalam keadaan safety, baik segi keamanan maupun kondisi rumah, sebelum ditinggalkan,” tandasnya.

Baca Juga: Tarif Terbaru Bus AKDP di Lampung Angkutan Lebaran 2024

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya