Ramai Quick Count Pilpres-Pileg, KPU Lampung: Timbulkan Kegaduhan

Imbau peserta Pemilu dan masyarakat tunggu real count KPU

Intinya Sih...

  • Hasil quick count Pemilu 2024 oleh ALSHCI, Rakata, dan Kuadran menimbulkan kegaduhan di Lampung.
  • Data hitung cepat belum jelas dan lengkap namun sudah di-update media massa, potensi kesalahan mencapai 4,35 persen.
  • Antoniyus tegaskan independensi hasil real count KPU tidak akan terpengaruh oleh hasil quick count, imbau peserta Pemilu dan masyarakat tunggu real count KPU.

Bandar Lampung, IDN Times - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Lampung menilai hasil quick count alias hitung cepat Pemilu 2024 diselenggarakan ALSHCI, Rakata dan Kuadran telah menimbulkan kegaduhan.

Ketiga lembaga survei itu diketahui telah merilis secara terbuka hasil hitung cepat Pilpres hingga Pileg di Provinsi Lampung mulai 14-15 Februari 2024. Sejumlah data disajikan disebut telah masuk hingga 100 persen.

"Hasil quick count lembaga-lembaga survei ini menimbulkan kegaduhan, karena data masuk juga belum jelas dan lengkap tapi sudah di-update ke media-media," ujar Komisioner KPU Lampung Bidang Sosialisasi dan Partisipasi Masyarakat, Antoniyus saat dimintai keterangan.

Baca Juga: 7 Lokasi PSU, Bawaslu Lampung Minta Pemilihan Ulang Serentak

1. Hasil quick count punya potensi kesalahan sangat tinggi

Ramai Quick Count Pilpres-Pileg, KPU Lampung: Timbulkan KegaduhanKomisioner KPU Lampung Bidang Sosialisasi dan Partisipasi Masyarakat, Antoniyus. (Instagram/@KPU_Lampung).

Antoniyus mengatakan, ramainya pemberitaan di media sosial hingga media massa menyajikan hasil hitung cepat tersebut sudah membuat gaduh para peserta Pemilu sampai ke masyarakat di Lampung.

Sebagaimana misalnya, hasil hitung cepat disajikan untuk pemilihan Caleg DPRD Provinsi Lampung Dapil 1 Kota Bandar Lampung memiliki potensi kesalahan atau margin of error sangat tinggi.

"Di sana margin of error bisa sampai 4,35 persen. Ini bahaya sekali, kalau nanti ada caleg tidak masuk dalam quick count dan dia menang, nanti dianggap ada permainan dan sebagainya," kata dia.

2. Pastikan quick count tak bakal pengaruhi real count KPU

Ramai Quick Count Pilpres-Pileg, KPU Lampung: Timbulkan KegaduhanHasil lembaga survei ALSHCI, Rakata, dan Kuadran di Lampung. (IDN Times/Istimewa).

Terlepas dari hasil-hasil quick count tersebut, Antoniyus menegaskan, data-data disajikan tidak akan memengaruhi independensi hasil real count KPU selaku penyelenggara Pemilu 2024.

"Kami pastikan tidak berpengaruh (quick count dengan real count), karena hasil KPU yang jadi patokan," ucapnya.

3. Minta peserta pemilu dan masyarakat tunggu hasil real count

Ramai Quick Count Pilpres-Pileg, KPU Lampung: Timbulkan KegaduhanHasil real count KPU Pemilihan Presiden 2024 di wilayah Provinsi Sulawesi Selatan, per Kamis (15/2/2024) pukul 12.00 WIB. (Dok. pemilu2024.kpu.go.id)

Antoniyus menyampaikan, KPU Provinsi Lampung mengimbau kepada peserta Pemilu hingga masyarakat, agar menunggu hasil resmi alias real count dikeluarkan dari KPU sebagai rujukan utama.

"Harus kami luruskan (ketetapan pemilihan berdasar real count), kalau tidak akan berbahaya bagi institusi KPU," tandas mantan Komisioner KPU Kabupaten Tanggamus tersebut.

Baca Juga: Gerindra dan Ketua Partai Lampung Puncaki Quick Count DPRD Dapil I

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya