Pemprov Lampung Usulkan 4 Pjs Kepala Daerah, Incumbent Ikut Pilkada

Bandar Lampung, Lampung Tengah, Lampung Timur dan Metro

Intinya Sih...

  • Pemerintah Provinsi Lampung mengusulkan empat penjabat sementara bupati dan wali kota cuti selama Pilkada serentak 2024.
  • Usulan para Pjs kepala daerah masih dalam proses pembahasan di Kemendagri RI.
  • Nama-nama Pjs belum dapat diungkapkan ke publik karena masih digodok oleh Kemendagri RI.

Bandar Lampung, IDN Times - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung mengusulkan empat penjabat sementara (Pjs) bupati dan wali kota bakal melakoni cuti di masa Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024.

Keempat kepala daerah bupati dan wali kota tersebut meliputi Bandar Lampung, Lampung Timur, Lampung Tengah, dan Metro.

"Ya betul (nama Pjs sudah diusulkan oleh Pemprov Lampung), sedang diproses di Kemendagri," ujar Kepala Biro Pemerintahan dan OTDA Setprov Lampung, Binarti Bintang dikonfirmasi, Selasa (17/9/2024).

Baca Juga: Tiga Lifter Lampung Sabet Medali Emas dan Perunggu PON 2024

1. Nama usulan Pjs masih dibahas Kemendagri

Pemprov Lampung Usulkan 4 Pjs Kepala Daerah, Incumbent Ikut PilkadaMenteri Dalam Negeri Tito Karnavian (Dok. Kemendagri)

Binarti melanjutkan, usulan para Pjs kepala daerah di empat kabupaten/kota tersebut masih dalam proses tahap pembahasan di Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) RI.

"Ya betul, yang pasti sudah kami usulkan saat ini sedang proses pembahasan di pusat," jelasnya.

2. Usulkan 4 nama pejabat eselon II

Pemprov Lampung Usulkan 4 Pjs Kepala Daerah, Incumbent Ikut PilkadaIlustrasi ASN di lingkungan Pemprov Lampung. (Dok. Pemprov Lampung).

Ihwal nama-nama Pjs diusulkan tersebut, Binarti mengatakan, belum dapat menginformasikan atau mengungkapkannya ke publik lantaran tengah digodok oleh Kemendagri RI .

"Mohon maaf belum bisa saya sampaikan karena takut ada perubahan personelnya," ucap dia.

Namun yang pasti, nama pihak-pihak diusulkan tersebut merupakan pejabat eselon II di lingkungan Pemprov Lampung. "Ya betul," tambahnya.

3. Para kepala daerah di Lampung maju Pilkada 2024

Pemprov Lampung Usulkan 4 Pjs Kepala Daerah, Incumbent Ikut PilkadaIlustrasi pemimpin (IDN Times/Yosafat Diva Bayu Wisesa)

Dalam kontestasi Pilkada 2024, para petahana mencalonkan diri sebagai kepala daerah ialah Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana-Deddy Amarullah kembali berpasangan maju Pilwakot Bandar Lampung 2024. Duet kompak juga terjadi di Pilwakot Metro 2024, Wali Kota dan Wakil Wali Kota Metro dr. Wahdi-Qomaru Zaman kembali berpasangan.

Sementara dari Lampung Tengah, Bupati dan Wakil Bupati Lampung Tengah saat ini Musa Ahmad-Ardito Wijaya sama-sama mencalonkan diri sebagai bupati pada Pilbup Lampung Tengah 2024. Musa Ahmad berpasangan dengan Ahsan As'ad, sedangkan Ardito Wijaya berpasangan dengan I Komang Koheri.

Kondisi sama juga terjadi di Pilbup Lampung Timur 2024, Bupati Dawam Rahardjo sebelumnya sempat gagal kembali mencalonkan diri kini akhirnya resmi mendaftar berpasangan dengan Ketut Erawan. Sedangkan sang wakil Azwar Hadi memilih mendampingi Ela Siti Nuryamah.

Baca Juga: Anggota DPRD Fraksi PDIP di Lampung Dilarang Gadai SK Pengangkatan

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya