Tak Ada Batas Usia, Kuota Haji Lampung 2023 Dua Kali Lipat dari 2022

Daftar tunggu haji di Lampung 15-20 tahun

Bandar Lampung, IDN Times - Setelah PPKM dicabut pascakasus COVID-19 melandai di berbagai negara termasuk Indonesia, kabar gembira kembali hadir bagi masyarakat Indonesia yang mayoritas beragama muslim.

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) Provinsi Lampung, Puji Raharjo menyampaikan Indonesia telah mendapatkan kuota haji 2023 jumlah normal. Artinya angka kuota haji tahun ini lebih banyak dari tahun lalu.

“Tahun 2021 itu kita (Indonesia) kan hanya dapat sekitar 100.000 jamaah saja. Sehingga Lampung hanya dapat 3.000 kuota saja. Tapi tahun ini dua kali lipatnya. Jadi kemungkinan jamaah Lampung yang berangkat tahun ini juga dua kali lipat dari kemarin,” katanya, Jumat (13/1/2023).

1. Ini jumlah jamaah haji di Indonesia dan Lampung di 2023

Tak Ada Batas Usia, Kuota Haji Lampung 2023 Dua Kali Lipat dari 2022Suasana Masjid Nabawi, Madinah yang dipenuhi oleh Jamaah di tengah musim haji (IDN Times/Umi Kalsum)

Puji juga mengatakan menteri agama telah menyampaikan kuota haji Indonesia di 2023 ini sebesar 221.000 jemaah. Dengan rincian 203.320 untuk jemaah haji reguler, 17.680 jemaah haji khusus, dan 4.200 petugas haji.

“Alhamdulillah Indonesia tahun ini pun dapat kuota haji cukup banyak. Pak Menang Yaqut pun juga sudah menandatangani kesepakatan haji dengan Menteri Haji Saudi,” katanya.

Ia mengatakan dalam nota kesepakatan tersebut juga telah tertulis kebijakan terbaru perihal keberangkatan haji setelah sampai di Arab Saudi. Salah satunya itu soal pendaratan pesawat jamaah di Jeddah dan Madinah.

“Alhamdulillah untuk Lampung di 2023 diperkirakan dapat kuota sekitar 7.000 orang karena kuota untuk Indonesia sudah normal seperti tahun sebelum COVID-19. Tapi kita tetap berharap bisa bertambah sampai 8.000,” katanya.

Baca Juga: 100 Ribu ASN Kemenag Tak Profesional, Kemenag Lampung Tanggapi Positif

2. Tak ada pembatasan usia dan Indonesia diprioritaskan mendapat kuota tambahan

Tak Ada Batas Usia, Kuota Haji Lampung 2023 Dua Kali Lipat dari 2022Ilustrasi. Jemaah haji di Jembatan Jamarat, Mina, Arab Saudi (IDN Times/Umi Kalsum)

Selain itu, ia melanjutkan tak seperti tahun sebelumnya yakni jamaah haji dengan usia di atas atau berusia 65 tahun tidak diperkenankan untuk berangkat haji atau menjadi daftar tunda, tahun ini mereka dapat berangkat.

“Juga ada kesepakatan menyatakan tidak adanya pembatasan usia untuk kloter haji tahun ini. Jadi tahun ini yang usianya di tas 65 tahun bisa berangkat,” imbuhnya.

Bahkan dalam keterangan Menag Yaqut disampaikan oleh Puji, Indonesia menjadi salah satu negara berprioritas. Artinya jika memang tersedia, Indonesia akan mendapat kuota tambahan.

“Karena gak bisa dipungkiri mungkin ada negara yang mengurangi jemaah hajinya. Jadi bisa dialihkan ke negara lain. Sehingga itu bisa diberikan ke Indonesia," ujarnya.

3. Daftar tunggu mencapai 20 tahun

Tak Ada Batas Usia, Kuota Haji Lampung 2023 Dua Kali Lipat dari 2022Ilustrasi jemaah haji Indonesia (ANTARA FOTO/Arnas Padda)

Kemudian ia menyebutkan untuk daftar tunggu jamaah haji asal Lampung dipastikan bisa sampai 15-20 tahun mendatang. Itu dapat dilihat secara langsung oleh Kemenag Lampung melalui Sistem Informasi dan Komputerisasi Haji Terpadu (Siskohat).

“Dari sama kelihatan jadi masyarakat Lampung yang mau haji ya harus menunggu dan itu antara 15-20 tahun. Jadi memang harus bersabar,” imbuhnya.

Pasalnya antrean jamaah haji saja ada sekitar 30.000an jamaah dan sudah terjadwal masing-masing tiap tahunnya melalui sistem. Lewat antrian dalam sistem itulah pemerintah menyusun daftar jamaah haji.

"Tiap tahun diambil 7.000 jamaah dalam daftar antrean. Begitu seterusnya, makanya semoga dengan kuota tahun ini bertambah antrean tidak akan semakin lama," ujarnya.

4. Calon jamaah haji diharapkan untuk menjaga kebugaran fisik

Tak Ada Batas Usia, Kuota Haji Lampung 2023 Dua Kali Lipat dari 2022Suasana Masjid Nabawi, Madinah yang dipenuhi oleh Jamaah di tengah musim haji (IDN Times/Umi Kalsum)

Dengan kabar gembira ini, meski belum ditetapkan siapa saja yang akan berangkat haji tahun ini, Puji berharap calon haji bisa menjaga kebugaran fisik dan mentalnya dengan berolah raga dan makan makanan sehat.

"Karena ibadah haji itu kan kurang lebih satu bulan. Kita berada di negara orang dan banyak aktivitas haji berjalan kaki jadi memang fisik dan mental harus kuat dan sehat,” ujarnya.

Ia juga berharap, pihaknya dan semua jamaah haji dapat persiapan diri dengan baik sehingga haji tahun ini dapat berjalan dengan lancar karena kenyamanan dan kesehatan adalah unsur terpenting.

Baca Juga: Marak Kekerasan Seksual di Pesantren, Ini Desakan Damar untuk Kemenag 

Topik:

  • Rohmah Mustaurida
  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya