Sudah Lewati Puncak Arus Balik, Penumpang KAI Turun 8,5 persen

Namun penjualan angleb 2024 naik 52 persen dari 2023

Intinya Sih...

  • Penumpang KAI Divre IV Tanjungkarang turun 8,5% pada H+3 lebaran 2024
  • Jumlah penumpang tertinggi terjadi pada 12 April 2024 dan kedua tertinggi pada 13 April 2024
  • Penjualan tiket angkutan lebaran 2024 naik 52% dari tahun sebelumnya, mencapai total 67.735 tiket terjual

Bandar Lampung, IDN Times - Telah lewati arus balik angkutan lebaran 2024, penumpang KAI Divre IV Tanjungkarang menurun terhitung mulai H+3 lebaran sekitar 8,5 persen.

Manager Humas KAI Divisi Regional IV Tanjungkarang, Azhar Zaki Assjari mengatakan puncak arus balik angleb 2024 di KAI Divre IV Tanjungkarang paling tinggi terjadi pada 12 April 2024 atau H+2 lebaran.

“Penumpang lebaran paling tinggi pada 12 April 2024 yaitu 4.311 penumpang dan tertinggi kedua pada tanggal 13 April yaitu 4.218 penumpang,” katanya, Senin (15/4/2024).

Baca Juga: Dua Barang Sering Tertinggal di Stasiun Tanjungkarang Mudik 2024

1. Tiket terjual angleb 2024 naik 52 persen dibanding 2023

Sudah Lewati Puncak Arus Balik, Penumpang KAI Turun 8,5 persenPemudik di Stasiun Tanjungkarang Angleb 2024. (IDN Times/Rohmah Mustaurida)

Sementara untuk jumlah penumpang, Minggu (14/4/2024) adalah 3.860 penumpang, turun sebanyak 8,5 persen dibanding hari sebelumnya yakni Sabtu 13 April 2024.

Meski begitu, Zaki menjelaskan jumlah tiket terjual sejak 31 Maret sampai 15 April 2024 sudah mencapai 67.735 (pemesanan sampai keberangkatan tanggal 21 April) atau naik 52 persen dibanding Angkutan Lebaran 2023 pada periode yang sama yaitu 44.493.

“Sehingga total penumpang pada masa angleb dari 31 Maret sampai dengan 15 April 2024 yaitu sebanyak 52.912 orang yang sudah menggunakan layanan kereta api,” jelasnya.

2. Rincian jumlah penumpang dari dan ke Stasiun Tanjungkarang dan Labuhan Ratu

Sudah Lewati Puncak Arus Balik, Penumpang KAI Turun 8,5 persenStasiun Tanjungkarang Lampung. (IDN Times/Rohmah Mustaurida)

Zaki menjabarkan, ada sebanyak 2.033 penumpang berangkat dan datang di Stasiun Tanjungkarang dengan kereta api, Senin (15/4/2024). Sementara yang melalui Stasiun Labuhanratu ada 558 penumpang.

“Jadi total ada 5.087 penumpang berangkat dari Stasiun Tanjungkarang dan Stasiun Labuhanratu pada arus balik Lebaran sejak 12 April sampai dengan 15 April 2024,” tuturnya.

Stasiun terpantau padat lainnya di luar wilayah Kota Bandar Lampung yaitu Stasiun Kotabumi dan Stasiun Baturaja yang volume naik turun penumpang pada hari ini masing-masing adalah 1.344 pelanggan dan 1.252 pelanggan.

3. Arus balik nihil penumpang gagal berangkat

Sudah Lewati Puncak Arus Balik, Penumpang KAI Turun 8,5 persenPemudik di Stasiun Tanjungkarang Angleb 2024. (IDN Times/Rohmah Mustaurida)

Meski selama arus mudik (sebelum lebaran Idul Fitri) terdapat sejumlah penumpang gagal berangkat dikarenakan berbagai macam hal. Zaki mengatakan selama arus balik tidak ada penumpang yang gagal berangkat.

“Pada saat mudik ada 12 penumpang yang gagal berangkat. Itu dikarenakan data yang tertera di tiket dan identitasnya berbeda. Karena menurut peraturan KAI, data di tiket dan identitas (KTP dan sebagainya) harus sama. Kalau di arus balik nihil,” tambahnya.

Sehingga Zaki mengingatkan agar calon penumpang berhati-hati ketika membeli tiket. Selain itu, ia juga mengingatkan agar penumpang dapat memperhitungkan waktu agar tidak terlambat.

“Karena kita tidak pernah tahu di jalan kemacetan itu seperti apa. Sehingga lebih baik datang lebih awal dibanding terlambat. Soalnya ada beberapa kasus calon penumpang yang terlambat masuk kereta karena macet di jalan,” pungkasnya.

Baca Juga: 12 Pemudik Lampung Ditinggal Kereta Api karena Telat Tiba di Stasiun

Topik:

  • Rohmah Mustaurida
  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya