Kekhawatiran Wali Murid, di Tengah Kunjungan Iriana Jokowi di Lampung

Iriana dan anggota OASE KIM berkunjung ke SD 2 Rawa Laut

Bandar Lampung, IDN Times - Iriana Joko Widodo beserta beberapa anggota organisasi bentukannya yakni OASE KIM kunjungan ke Bandar Lampung, Rabu (9/3/2023). Iriana beserta rombongan juga dijadwalkan mengunjungi beberapa tempat di Bandar Lampung salah satunya adalah SDN 2 Rawa Laut.

Di sana Iriana disambut oleh perwakilan siswa TK dan Sekolah Dasar se-Bandar Lampung dengan berbagai pertunjukan dari polisi cilik, senam pagi, dan permainan tradisional seperti engklek, bakiak, dan congklak.

Iriana juga sempat mencoba beberapa permainan tradisional bersama anak-anak dan mengobrol bersama mereka, serta mencontohkan anak-anak untuk mencuci tangan dengan benar.

Baca Juga: Selain Gedung LNC, KPK Sita 3 Tanah Milik Eks Rektor Unila Karomani

1. Kekhawatiran orang tua siswa peserta kunjungan OASE KIM

Kekhawatiran Wali Murid, di Tengah Kunjungan Iriana Jokowi di LampungWali murid, Evi. (IDN Times/Rohmah Mustaurida)

Namun dibalik kunjungan itu, terdapat para orang tua siswa yang berdiri di luar pagar menunggu anak-anak mereka. Seperti Evi, salah satu wali murid peserta kunjungan OASE KIM ke Bandar Lampung ini.

Ia mengatakan dirinya cukup khawatir terhadap kegiatan tersebut. Pasalnya sejak mengikuti perlombaan untuk dipilih main bersama istri Presiden Joko “Jokowi” Widodo tersebut, gladiresik, hingga hari H acara orang tua tidak diperbolehkan mendampingi anak.

“Gak boleh masuk. Harus tunggu di luar dari lomba pas hari Minggu, Gladi resik sama bu menteri sosial kemarin juga gak boleh kita dampingi anaknya,” inbuhnya.

Ditambah pendamping siswa bukan merupakan guru sekolahnya tapi guru berbeda pilihan dari dinas pendidikan kota.

“Saya kasian yang TK itu sih soalnya masih kecil. Ibu-ibu yang nunggu anaknya pada cemas itu nungguin. Takut nangis, kebelet pipis. Tapi kayaknya ada ya guru dari sekolahnya mungkin kasian kalau tidak kenal pendampingnya,” imbuhnya.

2. Siswa melakukan swab antigen dua kali dalam kunjungan ini

Kekhawatiran Wali Murid, di Tengah Kunjungan Iriana Jokowi di LampungPeserta kunjungan OASE KIM. (IDN Times/Rohmah Mustaurida)

Evi juga mengatakan sebelum dikunjungi oleh OASE KIM, siswa sekolah ini sebelumnya melakukan swab antigen sebanyak dua kali.

“Pertama kemarin pas gladi resik, sama hari ini. Kalau anak saya mah nangis ya, sakit katanya. Mana dua kali kan sama kemarin juga,”  imbuhnya.

Selain itu, menurut penuturan Ines, salah satu wali murid siswa SD 2 Rawa Laut, sekolah tersebut sudah disterilisasi sejak Sabtu (4/3/2023) untuk kunjungan ini.

“Anak kelas 1 sampe 3 itu udah libur dari Sabtu kemarin. Kayaknya sambil sterilisasi juga ya dibersihin gitu sekolahnya. Kalau ada anak sekolah kan nanti kemungkinan kotor lagi sama jajan,” katanya.

3. Peserta dipilih melalui seleksi lomba

Kekhawatiran Wali Murid, di Tengah Kunjungan Iriana Jokowi di LampungQueenza, peserta permaian tradisional congklak. (IDN Times/Rohmah Mustaurida)

Sementara itu, salah satu peserta pemain congklak dari SD Muhammadiyah 1 Bandar Lampung, Queenza berkesempatan bermain congklak bersama Iriana Jokowi.

“Iya tadi main sama Ibu Iriana. Tapi nanya gimana caranya main congklak. Terus saya kasih tahu cara mainnya, dan waktu Ibu Iriana ngebom itu keliatan senang banget,” ujarnya.

Queenza menjelaskan ia bisa terpilih menjadi salah satu peserta awalnya diminta oleh sekolah untuk menjadi perwakilan sekolah bertanding bersama siswa sekolah lainnya.

“Di sekolah ditanyain siapa yang bisa main congklak, terus saya bilang bisa. Abis itu Minggu suruh ikut seleksi congklak di BPMP. Tadinya yang juara 1 sampai 6 dipilih, tapi yang disini ada 12 orang,” katanya.

Baca Juga: Blangikhan, Tradisi Unik Masyarakat Lampung Jelang Bulan Puasa

Topik:

  • Rohmah Mustaurida
  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya