HUT Kota Bandar Lampung, 34 Pasien Bibir Sumbing Operasi Gratis

Bakti sosial dalam rangka HUT Kota Bandar Lampung

Bandar Lampung, IDN Times - Pemerintah Kota Bandar Lampung berhasil mengoperasi 34 pasien bibir sumbing dan celah langit secara gratis di RSUD A Dadi Tjokrodipo tepat di hari ulang tahun Bandar Lampung yakni Sabtu, 17 Juni 2023.

Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana memang sengaja mengadakan bakti sosial berupa operasi bibir sumbing dan celah langit secara gratis dalam rangka memperingati kelahiran kota tapis berseri.

Namun uniknya, pasien penerima operasi gratis ini tak hanya berasal dari Kota Bandar Lampung saja melainkan dari berbagai kabupaten kota di dalam Lampung dan luar Lampung.

Baca Juga: Suzuki New XL7 Hybrid Resmi Mengaspal, Kepoin Harga OTR Lampung!

1. Pasien ada dari Sumatera Selatan sampai Banten

HUT Kota Bandar Lampung, 34 Pasien Bibir Sumbing Operasi GratisIlustrasi operasi pasien bibir sumbing. (IDN Times/Istimewa)

Eva Dwiana mengatakan, untuk pendaftaran event operasi gratis ini telah diadakan sejak Mei 2023 lalu. Para peserta ini mendaftar melalui kontak person pihak RSUD A Dadi Tjokrodipo dan terkumpul lebih dari 50 pendaftar.

“Ada 50 (pasien) lebih ya pak. Iya ini gak cuma dari di Bandar Lampung saja tapi juga ada dari luar kota. Bahkan ada yang dari Oku Timur (Sumatera Selatan) dan Tangerang (Banten),” kata Eva.

Namun meskipun pendaftar ada sekitar 50 pasien. Setelah melalui proses skrining diketahui hanya 34 pasien saja lolos dan layak untuk dilakukan operasi.

“Bunda berharap ini bisa membantu orang tua dari pasien bibir sumbing dan celah langit yang berasal dari keluarga kurang mampu. Kita doakan semoga mereka bisa sembuh dan dapat tersenyum cerita seperti anak lainnya,” ujarnya.

2. Pemkot juga berencana meningkatkan akreditasi RS A Dadi Tjokrodipo

HUT Kota Bandar Lampung, 34 Pasien Bibir Sumbing Operasi GratisRSUD A. Dadi Tjokrodipo Bandar Lampung. (IDN Times/Rohmah Mustaurida).

Eva juga menyebutkan, dalam rangka menjalankan program ini, pihaknya bekerja sama dengan RS Muhammadiyah Palembang. Rumah sakit tersebut memang memiliki kegiatan rutin operasi bibir sumbing gratis.

“Semoga tidak hanya operasinya saja berjalan lancar, mohon doanya semoga anak-anak ini juga diberi kesehatan agar proses penyembuham pasca operasinya berjalan dengan lancar dan orang tuanya bahagia,” ujarnya.

Eva menambahkan, RSUD A Dadi Tjokrodipo juga sedang menuju akreditasi paripurna untuk mendukung rumah sakit daerah tersebut agar segera bisa membangun gedung khusus spesialis jantung dan anak.

3. Termasuk klasifikasi khusus, biaya operasi bibir sumbing dan celah langit bisa jutaan

HUT Kota Bandar Lampung, 34 Pasien Bibir Sumbing Operasi GratisPasien bibir sumbing. (IDN Times/Istimewa)

Direktur RS Muhammadiyah Palembang, dr Rizal Daulay mengatakan pihaknya memang sudah menandatangani MoU dengan Pemkot Bandar Lampung untuk agenda ini sejak Januari 2023.

“Tapi memang dalam bakti sosial ini kita tidak ada penambahan (pasien) lagi. Karena memang ini operasi yang berisiko tinggi. Jadi sebelum tindakan itu ada proses skrining apakah layak untuk dioperasi,” kata Rizal.

Sementara itu untuk biaya operasi bibir sumbing dan celah langit itu normalnya berbeda-beda. Tergantung dengan kelas dan perawatan termasuk tingkat kecacatan fisiknya.

“Ini kan klasifikasi operasi khusus. Jadi tergantung dilihat dari tingkat kecacatan yang ada. Biayanya yang jelas jutaan, bahkan kalau di kota-kota besar bisa sampai ratusan juga,” ujarnya.

Baca Juga: Pasar Tengah Sentra Barang Antik di Bandar Lampung

Topik:

  • Rohmah Mustaurida
  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya