Cuaca Panas di Arab Saudi, Pemkot Hadiahi CJH Kipas Leher dan Handuk

Cuaca panas di Arab Saudi mencapai 38 derajat Celcius

Intinya Sih...

  • 1. Sebanyak 1.549 calon jemaah haji Bandar Lampung akan berangkat ke tanah suci tahun ini.
  • 2. Calon jemaah mendapat subsidi transportasi dan perlengkapan dari Pemkot Bandar Lampung.
  • 3. Ada sebanyak 585 calon jemaah akan berangkat pada kloter pertama, sementara yang tidak termasuk kloter pertama akan berangkat bersama calon jamaah dari kabupaten kota lain di Provinsi Lampung.

Bandar Lampung, IDN Times - Sebanyak 1.549 calon jemaah haji Bandar Lampung akan berangkat ke tanah suci tahun ini. Uniknya, tak hanya mendapat subsidi transportasi dari Lampung ke Jakarta, jmaah haji tahun ini juga mendapat beberapa perlengkapan dari Pemkot Bandar Lampung.

Hal ini disampaikan oleh Kepala Kementerian Agama Kota Bandar Lampung Makmur ketika menghadiri acara pelepasan jamaah haji Bandar Lampung 2024, Rabu (8/5/2024).

“Alhamdulillah ongkos transit dari Lampung ke Jakarta disubsidi oleh pemda kita. Selain itu bapak ibu juga semua masing-masing dapat tali asih Rp500.000 per orang, kipas leher, handuk, dan sajadah. Karena disana panas, informasi terakhir sampai 38 derajat panasnya,” katanya.

Ia menambahkan panas di tanah suci ini kemungkinan juga akan meningkat. Sehingga ia mengimbau masyarakat untuk menjaga kesehatan dan jangan sampai kekurangan cairan tubuh.

Baca Juga: Intip Keseruan Lampung Craft dan Festival Kuliner 2024!

1. Pemkot subsidi transit jemaah haji sebesar Rp3.713.000

Cuaca Panas di Arab Saudi, Pemkot Hadiahi CJH Kipas Leher dan HandukCalon jamaah haji Bandar Lampung. (IDN Times/Rohmah Mustaurida)

Makmur menyebutkan, ongkos transit daerah dari Lampung ke Jakarta ditetapkan sebesar Rp4.951.535. Namun calon jemaah haji Bandar Lampung mendapatkan subsidi dari pemerintah provinsi sebesar Rp1.237.884 dan pemerintah kota sebesar Rp3.713.652.

“Nanti tali asih termasuk barang-barang dari pemkot ini akan kami berikan di asrama haji. Juga dengan semua kelengkapan dokumen seperti paspor dan lain-lain, akan diterima di asrama haji Rajabasa nanti,” ujarnya.

Makmur mengatakan, tahun ini, sebanyak 585 calon jemaah akan berangkat pada kloter pertama. Sehingga diharapkan para calon jemaah yang masuk kloter satu bisa masuk haji 11 Mei untuk berangkat pada 12 Mei 2024.

2. Jemaah tertua 93 tahun dan termuda 18 tahun

Cuaca Panas di Arab Saudi, Pemkot Hadiahi CJH Kipas Leher dan HandukCalon jamaah haji Bandar Lampung. (IDN Times/Rohmah Mustaurida)

Sementara untuk calon jemaah haji yang tidak termasuk kloter pertama akan berangkat bersama calon jamaah dari kabupaten kota lain di Provinsi Lampung.

Makmur merincikan, ada sebanyak 675 calon jemaah laki-laki sedangkan calon jemaah perempuan ada 874 orang. Sehingga ia menerka akan ada petugas pendamping haji perempuan lebih banyak dibanding laki-laki.

“Sementara calon jemaah tertua ada Bapak Kasturi yang saat ini berusia 93 tahun 11 bulan, dan beramat di Jalan Imam Bonjol, Flamboyan, Tanjung Karang Barat. Sedangkan termuda ada Akila yang berusia 18 tahun 3 bulan warga Kemiling Permai,” jelasnya.

3. Wali kota Eva berharap jemaah haji bisa kembali ke Lampung dalam keadaan sehat

Cuaca Panas di Arab Saudi, Pemkot Hadiahi CJH Kipas Leher dan HandukWali Kota Bandar Lampung, Eva Dwiana. (IDN Times/Rohmah Mustaurida)

Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana berharap, para calon jemaah haji di Lampung selalu diberikan kesehatan dari mulai berangkat hingga kembali ke Lampung dan menjadi haji mabrur.

“Semoga khusyuk melaksanakan ibadah haji. Titip doa dari kami semoga pembangunan dan PAD Bandar Lampung semakin baik. Dan dari kami itu, sudah menjadi tugas kami untuk memberikan pelayanan yang baik tidak hanya pada yang berangkat haji saja tapi untuk semua masyarakat,” katanya.

Ia juga berharap semoga kebijakan pemerintah pusat terkait waktu haji jemaah menjadi lebih cepat bisa terlaksana. “Kementerian agama kan bilang ya katanya nanti proses haji lansia tidak lama-lama baik untuk kegiatannya maupun nunggunya. Semoga bisa segera,” katanya.

Baca Juga: Terbang Perdana 12 Mei, Jemaah Haji 2024 Asal Lampung Dibagi 19 Kloter

Topik:

  • Rohmah Mustaurida
  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya