Jelang Penilaian Stunting Lamsel dari Bappenas, Bupati Sorot 6 Kecamatan 

Peninjauan praktik penanganan stunting 23 November

Lampung Selatan, IDN Times – Kabupaten Lampung Selatan terpilih secara nasional sebagai salah satu kabupaten percontohan penanganan stunting dinilai baik. Untuk itu, Tim Bappenas Kementerian PPN RI akan melakukan peninjauan lapangan praktik penanganan stunting 23 November 2021 mendatang,

Bupati Nanang Ermanto meminta seluruh jajaran kepala OPD, cmat dan kepala desa saling membantu terkait data dan pembentukan tim lapangan. Sehingga pada penilaian praktik oleh tim Bappenas, Lampung Selatan bisa terpilih menjadi kabupaten terbaik percepatan penganan stunting di daerah.

“Ini suatu prestasi bagi kita. Dimana lampung selatan terpilih sebagai salah satu kabupaten sample penangan stunting yang dinilai baik tingkat nasional. Saat penilaian kita harus beri yang terbaik,” ujarnya, Minggu (7/11/2021).

Baca Juga: Banyak Sampah Tersangkut di Gorong-gorong Runway 32 Bandara Radin Inten II

1. Soroti enam kecamatan

Jelang Penilaian Stunting Lamsel dari Bappenas, Bupati Sorot 6 Kecamatan Menara Siger di Kabupaten Lampung Selatan. (IDN Times/Istimewa).

Nanang mengatakan, memberi perhatian 6 dari 17 kecamatan terkait rencana penilaian penanganan stunting t Bappenas Kementerian PPN RI. Ia meminta para OPD yang menangani untuk serius menanggapi,

“Nanti saya minta laporan dan capaiannya. Jangan sampai kita membuang waktu sehingga yang kita lakukan ini menjadi sia-sia,” terangnya.

2. Perlu tim mumpuni penjelasan swasembada gizi

Jelang Penilaian Stunting Lamsel dari Bappenas, Bupati Sorot 6 Kecamatan pergizi.org

Duta Swasembada Gizi, Winarni menyampaikan, seluruh OPD kecamatan dan desa harus memiliki kemampuan menyampaikan data-data praktik program swasembada gizi yang telah dilakukan di Lamsel. Untuk itu perlu memiliki tim mumpuni yang benar-benar serius dan menguasai materi.

“Mulai dari penjelasan gerakan swasembada gizi, pelaksanaan di desa-desa, dokumen perencanaannya dan keberhasilan programnya. Nanti saya akan memaparkan kepada Tim Bappenas, akan tetapi saya minta yang lain juga ikut aktif dan mampu menjelaskan kepada Tim Bappenas tentang hal-hal penanganan stunting dan swasembada gizi di daerah,” paparnya.

Ia menambahkan, persiapan pemda setempat harus matang, mulai dari mengonsolidasi seluruh camat dan kades, penyediaan SK Tim Swasembada Gizi dan rencana kerjanya, penyampaian informasi melalui banner, website dan medsos lainnya. Serta penyiapan dokumentasi lengkap inovasi-inovasi dilapangan sesuai dengan harapan penilaian praktik baik oleh tim bappenas,” jelasnya.

3. Sederhana, terukur dan bisa dibuktikan ke tim Bappenas

Jelang Penilaian Stunting Lamsel dari Bappenas, Bupati Sorot 6 Kecamatan Unsplash/ Austin Distel

Winarni mengatakan, persiapan penilaian penanganan stunting sejatinya dapat disampaikan sederhana, terukur dan bisa dibuktikan kepada tim Bappenas. “Saya minta juga kegiatan ini harus dilaksanakan berdasarkan gotong-royong dan kebersamaan serta saling mendukung,” jelasnya.

Ia juga meminta agar digelar pertemuan lanjutan seminggu sebelum hari H. Tujuannya, memantau kesiapan dilapangan.

“Saya juga meminta seluruh peserta rapat untuk dapat menyumbangkan pemikirannya baik saran maupun usulan yang dapat diterapkan dalam memastikan proses verifikasi berjalan dengan baik dan sukses,” jelas Winarni.

Baca Juga: Cerita Dokter Muda, Pulang Kampung Operasikan Klinik demi Warga Desa

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya