5 Tanda Dia Meremehkanmu dalam Hubungan, Hati-hati Tertindas! 

Jangan terus dibutakan cinta, sadarlah

Tidak ada yang pantas diremehkan dalam hubungan, siapa pun itu, baik cewek atau cowok. Namun, karena alasan cinta, sering kali kita tidak menyadari sebenarnya sedang diremehkan pasangan.

Biasanya pasangan meremehkanmu cenderung bersikap cuek dan tidak peduli dengan perasaanmu. Juga, biasanya dia manipulatif.

Nah, biar kamu tahu apakah saat ini kamu sedang diremehkan atau tidak, mari simak tanda-tandanya di bawah ini. Keep scrolling!

1. Dia menempatkanmu di urutan ke dua 

5 Tanda Dia Meremehkanmu dalam Hubungan, Hati-hati Tertindas! illustrasi hubungan (pexels.com/Nausicaa Pellei)

Pasanganmu harus selalu menjadi salah satu prioritas pertamamu, benar? Namun, jika posisinya saat ini kamu merasa dirimu bukan salah satu prioritasnya, maka ada yang tidak beres.

Jika dia selalu membuat rencana dengan orang lain sebelum denganmu, dan jika dia tidak memperhatikan kebutuhan dan keinginanmu, maka artinya dia meremehkanmu. Dia menempatkan teman-temannya, pekerjaannya, hobinya, dan yang lainnya sebelum kamu.

Pikirnya, dia tidak perlu memenuhi kebutuhanmu karena kamu sudah lama ada untuknya dan dia berpikir kamu akan selalu ada saat dia membutuhkanmu. Dan, apa pun yang kamu inginkan darinya, dia akan menunda rencana itu dan tidak akan menganggap itu masalah besar.

2. Dia tidak minta maaf atas kesalahannya 

5 Tanda Dia Meremehkanmu dalam Hubungan, Hati-hati Tertindas! ilustrasi pasangan (pexels.com/Meruyert Gonullu)

Meminta maaf bukan berarti memperbaiki kesalahan yang dibuat, tapi menunjukkan tanggung jawab dan mengakui kesalahan tersebut sehingga tidak mengulanginya lagi. Jika pasanganmu membuat kesalahan dan tidak merasa menyesal atas apa yang dia lakukan, juga tidak peduli dia telah menyakitimu, maka sudah pasti dia meremehkanmu.

Sikap pasangan seperti ini biasanya cenderung manipulatif. Artinya, apa pun kesalahan yang dia lakukan, semua itu dituduhkan atas penyebabmu. Kamulah yang menyebabkannya berbuat demikian, padahal itu sama sekali tidak. Semua kesalahan yang dilakukannya adalah murni dia buat sendiri.

Baca Juga: 5 Kesalahan Sering Dilakukan saat Mau Putus Sama Pacar, Fatal!

3. Dia tidak menghargai usahamu 

5 Tanda Dia Meremehkanmu dalam Hubungan, Hati-hati Tertindas! ilustrasi masalah hubungan (pexels.com/RODNAE Productions)

Ketika kamu berada dalam suatu hubungan, kamu harus melakukan sesuatu karena kamu ingin, bukan karena kamu merasa harus melakukannya. Dan, ketika pasangan menghargai apa kamu lakukan untuknya, itu akan memotivasimu untuk melakukan lebih banyak lagi.

Namun, ketika kamu merasa dia tidak menghargai upaya kamu lakukan untuknya, dan lebih buruk lagi mengkritikmu atas upaya tersebut, kamu harus sadar dia sama sekali tidak menganggapmu istimewa. Artinya, dia benar-benar meremehkanmu.

Alasan biasanya dimiliki atas sikapnya ini adalah karena sudah sepatutnya kamu melakukan hal tersebut, jadi tidak berterima kasih pun tidak apa-apa. Padahal, pemikiran tersebut salah.

4. Dia tidak berkonsultasi denganmu sebelum membuat keputusan 

5 Tanda Dia Meremehkanmu dalam Hubungan, Hati-hati Tertindas! ilustrasi pasangan (pexels.com/Timur Weber)

Hubungan sehat tidak akan berhasil jika hanya salah satu dari mereka membuat semua keputusan. Dalam hal ini, kalian berdua harus mendapatkan pendapat satu sama lain tentang hal-hal yang penting sehingga kalian memiliki dua perspektif sebelum mengambil keputusan.

Jika dia tidak pernah bertanya kepadamu sebelum mengambil keputusan, dan menurutnya pendapatmu tidak berharga, maka sadarlah hubungan ini tidak sehat. Selain dia tidak menghargaimu, dia juga menjadi sosok yang berkuasa dan akan terus menindasmu.

5. Dia berhenti mengajakmu kencan 

5 Tanda Dia Meremehkanmu dalam Hubungan, Hati-hati Tertindas! ilustrasi hubungan (pexels.com/cottonbro studio)

Tidak peduli seberapa jauh kamu dan dia ada dalam hubungan, kencan adalah suatu keharusan. Pikiran berkencan harus dilakukan hanya di awal untuk memenangkan hati gebetan itu adalah salah.

Berkencan secara konsisten adalah hal membuat hubungan tetap sehat, dan gairah tetap hidup. Kencan tidak harus dilakukan di restoran mewah atau tempat mahal. Semuanya bisa dilakukan di rumah dengan cara yang sederhana, sesederhana hanya menonton film.

Ketika dia berhenti mengajakmu berkencan, dia mulai meremehkanmu dan tidak peduli dengan semua yang berkaitan denganmu. Kencan tidak hanya untuk memenangkan hati, tetapi juga untuk menjaga hubungan yang sehat.

Nah, kalau kamu merasakan semua itu, maka mulailah berpikir realistis tentang kelangsungan hubungan kalian. Jika kamu pikir ini bisa diselesaikan dengan bicara secara terbuka, maka selesaikan. Sebaliknya, jika dia terus melakukan hal seperti itu dalam kurun waktu yang lama, maka lepaskan. Akhiri hubungan ini sebelum kamu jauh lebih diremehkan.

Baca Juga: 5 Hal Terkadang Membuat Pasangan Ragu Menikahimu, Waduh!

P U T R I Photo Community Writer P U T R I

Yuk menulis lagi!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya