TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Cara Tolak Niat Mantan Ajak Balikan, Biar Gak Dikejar Lagi!

Jangan direspons kalau kamu memang gak mau balikan

xelimages.pw

Tidak mudah untuk mengikhlaskan berakhirnya suatu hubungan, apalagi kalau dia sangat mencintaimu. Akan tetapi kalau putusnya hubungan adalah keputusan akhir yang terbaik, maka mau tak mau dia harus bisa menerima itu. 

Kalau dia kukuh dan keras kepala ingin balikan yang ada malah jadinya bikin runyam. Dan kamu harus benar-benar tegas untuk tidak goyah dengan keinginannya untuk balikan. Berikut lima tips tolak niat mantan balikan. Supaya dia bisa move on dan berhenti mengejarmu. 

1. Acuhkan saja dan tidak perlu direspons

ilustrasi pasangan (pexels.com/Keira Burton)

Jika mantanmu keras kepala ingin balikan namun kamu tidak mau itu, maka tolak saja niatannya untuk balikan dengan mengabaikannya. Gak perlu mambalas pesannya ataupun memberi respons apa-apa. 

Meski kelihatannya kejam, tapi sebagian orang yang keras kepala harus diberi perlakuan dingin dulu baru dia mau menyerah. Kalau kamunya merespons nanti dia malah lebih berusaha untuk meluluhkanmu supaya mau balikan. 

Baca Juga: 7 Tanda Kamu Telah Menemukan Jodoh Terbaik, Jangan Sampai Dilepas ya!

2. Blokir media sosialnya sehingga tidak ada jalan baginya menghubungimu

ilustrasi media sosial (pexels.com/Tracy Le Blanc)

Cara kedua ini bisa dibilang cukup klasik digunakan untuk menolak mantan yang mau balikan. Yaitu dengan memblokir media sosialnya sehingga tidak ada jalan baginya untuk menghubungimu dari manapun. 

Karena mantan ingin balikan terkadang bisa bersikap obsesif yang mana ia akan melakukan spam ke akun media sosial. Bahkan tak jarang mengumbar aib dan mengancam untuk bisa balikan. Jadi memblokirnya bisa dikatakan cukup aman. 

3. Minta tolong pada temannya untuk menyampaikan perilakunya mengganggu

ilustrasi bicara (pexels.com/Keira Burton)

Jika kamu sudah berusaha menolak mantanmu yang mau balikan tapi dia tetap keukeh dengan niatannya, maka mintalah pertolongan pada teman-temannya. Katakan pada mereka bahwa kamu tidak mau kembali dengannya lagi. 

Meski melibatkan orang lain dalam masalah percintaan bisa membuat mereka risi, tapi jika tak ada jalan lain cobalah lakukan cara yang satu ini. Karena biasanya teman dan orang terdekat lebih bisa membujuk dan menyadarkan seseorang untuk segera move on

4. Hadapi dengan gentle tapi jangan lupa untuk minta ditemani seseorang, ya

ilustrasi bicara (pexels.com/Fauxels)

Cara keempat untuk menolak mantan yang ingin balikan denganmu ialah dengan menghadapinya secara gentle. Cara ini cukup sopan dan beretika kalau kamu mau tetap menjaga hubungan baik dengannya. 

Akan tetapi jika kamu melakukan ini sangat disarankan ajak teman atau kakak dan adikmu. Hal ini dilakukan demi menjaga keamanan dirimu sendiri saja, supaya dia tidak berbuat macam-macam dan gak ngeyel kalau diminta menyerah mengajakmu balikan. 

Baca Juga: 5 Tanda Kamu Harus Akhiri Hubungan Asmara Toxic, demi Kebaikan Diri

Verified Writer

afifah hanim

Follow me on instagram: @afifahhanim_lm

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya