Perbedaan American English dan British English, Kamu Sudah Tahu?

Apa saja sih perbedaan antara American dan British English?

Saat ini, bahasa Inggris merupakan salah satu bahasa internasional paling umum digunakan di seluruh dunia. Tidak hanya itu, bahasa Inggris juga merupakan bahasa ibu yang paling banyak digunakan oleh mayoritas penduduk di berbagai negara, seperti Amerika Serikat, Britania Raya, Australia, dan sejumlah negara lainnya.

Uniknya, setiap negara memiliki perbedaan tersendiri dalam menggunakan bahasa Inggris. Salah satunya adalah perbedaan penekanan atau pelafalan suara yang sering disebut sebagai aksen.

Perbedaan aksen mungkin sudah tidak asing lagi terdengar di telinga masyarakat. Pada film Harry Potter, misalnya. Film Harry Potter terkenal dengan British English-nya yang sangat kental. Berbeda dengan sitcom televisi berjudul Friends, yang merupakan sebuah sitcom dari Amerika Serikat.

Selain perbedaan aksen, ternyata ada juga, lho, beberapa perbedaan lain antara American English dan British English. Dilansir dari Wall Street English, berikut merupakan beberapa perbedaan antara American English dan British English.

1. Sejarah

Perbedaan American English dan British English, Kamu Sudah Tahu?pixabay.com/bluebudgie

Sebelum mengetahui perbedaan American English dan British English lebih lanjut, ada baiknya kita memahami sejarahnya terlebih dahulu. Bahasa Inggris sendiri dibawa ke Amerika oleh bangsa Inggris tiba di benua Amerika pada abad ke-16 dan 17. Pada saat itu, bahasa Inggris belum memiliki standar sistem ejaan. Cara penulisan semua kata dalam bahasa Inggris baru ditetapkan setelah disusun dalam kamus pertama.

British English pertama kali ditulis oleh Samuel Johnson dalam bukunya yang berjudul The Dictionary of the English Language  pada tahun 1755.  Sedangkan American English pertama kali diperkenalkan oleh Noah Webster melalui bukunya An American Dictionary of the English Language  pada tahun 1828.

Pada saat itu, Noah diduga mengubah ejaan untuk membedakan ejaan Amerika dari Inggris. Hal tersebut didukung dengan keinginan rakyat Amerika yang berjuang untuk melepaskan diri dari pemerintahan Inggris dan ingin memiliki budayanya sendiri.

Baca Juga: Unila Wisuda 711 Lulusan, Wisudawan Terbaik Sarjana Raih IPK 3,93

2. Perbedaan Kosakata

Perbedaan American English dan British English, Kamu Sudah Tahu?pixabay.com/matthiasboeckel

Banyaknya kosakata dimiliki bahasa Inggris, ternyata terdapat juga beberapa perbedaan antara kosakata American English dan British English. Walaupun kosakata tersebut merujuk kepada benda yang sama, tetapi penyebutan kosakata tersebut ternyata berbeda dan sering kali membuat bingung, lho! Berikut beberapa perbedaannya:

Apartemen

  • American English = apartment
  • British English = flat

Perguruan Tinggi

  • American English = college
  • British English = university

Celana / Celana Panjang

  • American English = pants
  • British English = trousers

Biskuit

  • American English = cookie
  • British English = biscuit

Kentang Goreng

  • American English = French fries
  • British English = chips

Sepak Bola

  • American English = soccer
  • British English = football

3. Perbedaan Ejaan

Perbedaan American English dan British English, Kamu Sudah Tahu?pixabay.com/Tumisu

Selain perbedaan dalam kosakata, terdapat juga perbedaan ejaan dalam penulisan kata American English dan British English. Berikut beberapa perbedaannya:

Penggunaan –e- dan –oe-/–ae-

  • American English = anemia, diarrhea, encyclopedia
  • British English = anaemia, diarrhoea, encyclopaedia

Penggunaan –l- dan –ll-

  • American English = enroll, fulfill, skillfull
  • British English = enrol, fufil, skilful

Penggunaan –ense dan –ence

  • American English =  defense, offense, license
  • British English = defence, offence, licence

Penggunaan –ize dan –ise

  • American English = appetizer, familiarize, organize
  • British English = appetiser, familiarise, organise

Penggunaan –o dan –ou

  • American English = color, behavior, mold
  • British English = colour, behaviour, mould

Penggunaan –ed dan –t

  • American English = burned, dreamed, leaped
  • British English = burnt, dreamt, leapt

4. Perbedaan Gramatika

Perbedaan American English dan British English, Kamu Sudah Tahu?pixabay.com/PDPics

Selain perbedaan aksen, kosakata, dan ejaan, American English dan British English juga memiliki perbedaan dalam penggunaan gramatika. Misalnya, dalam American English, kata benda yang dinyatakan sebagai kumpulan (collective noun) dianggap sebagai kesatuan tunggal sehingga perlu diikuti oleh bentuk to be singular (contoh: The group is dancing). Namun, dalam British English, collective noun dapat dianggap tunggal sekaligus jamak (contoh: The group are dancing).

Selain itu, penggunaan kata bantu dalam kalimat tanya, gramatika British English lebih sering menggunakan 'shall ' (contoh: Shall we go now?). Sementara dalam American English, kata 'should'-lah yang umumnya digunakan untuk kalimat tanya (contoh: Should we go now?).

Tidak hanya kalimat tanya, dalam kalimat pernyataan pun, British English seringkali menggunakan 'shall' (contoh: I shall go now). Sementara pada American English, kata will digunakan untuk kalimat pernyataan tersebut (contoh: I will go now).

Nah, itu dia beberapa perbedaan antara American English dan British English. Bagaimana? Semoga dapat bermanfaat dan semakin menambah wawasanmu mengenai bahasa Inggris ya!

Walaupun terdapat beberapa perbedaan antara American English dan British English, tetapi persamaan antara kedua bahasa tersebut jauh lebih banyak. Artinya, kita tidak perlu khawatir jika tidak sengaja menggabungkan kedua ragam bahasa tersebut saat berkomunikasi menggunakan bahasa Inggris.

Baca Juga: Mahasiswa Pengin KKN ke Luar Negeri? Ada 6 Program Bisa Kamu Pilih

Raymond Clement Photo Community Writer Raymond Clement

Undergraduate Public Relations Student at Padjadjaran University

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya