Tips Mudik Lebaran Sehat dan Aman Ala Dinkes Provinsi Lampung 

Pastikan kondisi tubuh hingga siapkan vitamin

Bandar Lampung, IDN Times - Lebaran 2022/1443 Hijriah tinggal menghitung hari. Momentum tahunan ini diprediksi akan banyak dimanfaatkan masyarakat Indonesia untuk mudik atau pulang kampung halaman.

Meski pelonggaran aktivitas telah diizinkan pemerintah, namun bukan berarti para pelaku perjalanan bisa mengabaikan pandemik COVID-19 pada periode mudik Lebaran tahun ini. Berikut IDN Times bagikan sejumlah tips mudik aman dan nyaman dari Dinkes Provinsi Lampung.

Baca Juga: Kisah Warga Akhirnya Mudik Lebaran, Perjalanan Sakral Melepas Rindu

1. Hal terpenting memastikan kondisi tubuh hingga menyiapkan obat-obatan dan vitamin

Tips Mudik Lebaran Sehat dan Aman Ala Dinkes Provinsi Lampung Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, dr Reihana. (IDN Times/Tama Yudha Wiguna)

Menurut Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Lampung, Reihana, mudik sejatinya telah menjadi tradisi masyarakat Indonesia, terutama menjelang Hari Raya Idul Fitri 2022/1443 Hijriah. Untuk mencegah gangguan selama perjalanan maka mudik perlu dipersiapkan dengan matang.

Hal terpenting dan paling utama melaksanakan aktivitas mudik yakni, memastikan kondisi tubuh dalam keadaan sehat dan prima selama perjalanan. Tujuannya, demi selamat sampai tujuan.

"Kita juga harus merencanakan perjalanan, terpenting pastikan tubuh sehat dan prima selama perjalanan, jangan lupa sekalian membawa obat-obatan dan vitamin pribadi," imbuh Reihana.

2. Pelaku mudik wajib vaksin dan beristirahat bila merasakan kelelahan

Tips Mudik Lebaran Sehat dan Aman Ala Dinkes Provinsi Lampung ilustrasi vaksinasi COVID-19 (IDN Times/Herka Yanis).

Selama perjalanan mudik Lebaran Idul Fitri, Reihana juga menyampaikan, para pelaku perjalanan juga diwajibkan untuk terus tetap mengedepankan dan menjaga protokol kesehatan (prokes) dan juga sudah mendapat vaksinasi lengkap alias booster.

Ia juga mengingatkan, bila lelah berkendara para pemudik diharapkan bisa langsung manfaatkan waktu untuk istirahat di tempat-tempat telah disediakan, misalnya pos pantau mudik ataupun rest area pada perlintasan tol.

"Jangan lupa tetap konsumsi makanan dan minuman yang bersih dan bergizi supaya tubuh juga tetap fit," katanya.

3. Dinkes bakal mengecek keaslian surat keterangan sakit

Tips Mudik Lebaran Sehat dan Aman Ala Dinkes Provinsi Lampung Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) RI Basuki Hadimuljono memastikan Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) siap dilalui pemudik. (IDN Times/Istimewa)

Reihana menyampaikan, Dinkes Provinsi Lampung telah mengupayakan sejumlah langkah guna menghadapi arus mudik dan arus balik pada Idul Fitri 1443 H. Misalnya, screening aplikasi PeduliLindungi bagi Pelaku perjalanan pada saat akan berangkat di Bandara, Pelabuhan, Kereta Api, Terminal Buss, hingga Kendaraan Pribadi motor dan mobil.

"Kami juga akan memeriksa keaslian surat keterangan sakit dari faskes menerbitkan surat keterangan sakit, bagi pelaku perjalanan belum vaksin akibat sakit komorbid dideritanya," imbuh dia.

Menurutnya, pemeriksaan keaslian surat test PCR ataupun Rapid Test faskes tersebut telah terdaftar pada all record-TC19 (NAR). "Laboratorium pemeriksaan COVID-19 wajib terdaftar dapat dicek Balitbangkes Kemenkes, melalui link daftar jejaring laboratorium pemeriksaan COVID-19," tandas Reihana.

Baca Juga: Strategi Hutama Karya Antisipasi Kepadatan Mobil di Gerbang Tol Lampung

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya